Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beli Suzuki Ertiga Terbaru Mulai Inden

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki sudah mengantongi surat pemesanan kendaraan (SPK) All New Ertiga sekitar 14.000 unit lebih. Namun, yang sudah dikirimkan ke garasi konsumen baru 8.000-an unit sejak April hingga Juli 2018.

Alhasil, konsumen yang sekarang ini membeli low multi purpose vehicle (LMPV) andalan Suzuki itu harus rela menunggu sekitar satu bulan.

"Kalau inden tidak perlu lama-lama, kita maksimal satu bulan saja, tergantung tipe dan warna," kata Makmur, Direktur Penjualan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 4W di Jakarta, Senin (30/7/2018).

Makmur menjelaskan, kenapa pengiriman ke tangan konsumen baru sekitar 8.000-an unit. Faktor utama, karena ketika Juni 2018 ekspedisi tidak bisa berjalan normal disebabkan bertepatan dengan Lebaran.

"Ketika itu pengiriman kita berhenti, baru setelah Lebaran bisa mulai lagi. Sekarang kami harapkan bisa normal lagi sehingga indenya tidak harus lama," ujar Makmur.

Secara target penjualan dan kapasitas produksi, Ertiga generasi kedua ini diharapkan bisa mencapai 5.000 unit per bulan. Angka tersebut lebih besar jika dibandingkan dengan Ertiga generasi pertama sekitar 3.000-an unit per bulan.

Berdasarkan data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Ertiga sepanjang semester pertama 2018 sudah mencapai 18.030 unit.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/07/31/130200315/beli-suzuki-ertiga-terbaru-mulai-inden

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke