Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pasar Sedan Mini Dibagi untuk Honda City dan Toyota Vios

Padahal belum pernah dicoba, apa yang terjadi ketika harga mobil sedan mini yang ukuran mesinnya sama dengan LMPV, tak masuk golongan mobil dengan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) sebesar 30 persen, dan membuat harganya sama dengan LMPV sekelas Avanza-Xenia.

Dari data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), di 2017 lalu saja kontribusi LMPV mencapai 23,52 persen, sementara mini sedan hanya 0,17 persen saja sepajang 12 bulan.

Melihat data dari 2015, mini sedan penghuninya cukup banyak malah sampai merek Malaysia Proton saja mendapat bagian. Namun semakin ke sini, terutama pada 2017, semuanya tak lagi mampu merebut perhatian konsumen dalam negeri.

Pada tahun lalu, hanya tersisa Honda City dan Toyota Vios, serta secuil milik Suzuki Ciaz. Bahkan masuk ke 2018 ini, Ciaz di dua bulan pertama tak ada wholesales-nya. Sebenarnya itu juga terjadi pada Vios, tapi sedan Toyota itu kemudian hadir dengan rupa baru pada 3 April 2018.

Jadi saat ini, tinggal Honda City yang awet jadi pemimpin pasar dan Toyota Vios saja yang bertahan. Entah, dengan rencana penurunan pajak sedan yang akan dilakukan tahun ini oleh pemerintah, apakah pasar sedan akan kembali bergairah, doakan saja.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/04/04/070200515/pasar-sedan-mini-dibagi-untuk-honda-city-dan-toyota-vios

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke