Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daya Beli Masyarakat Indonesia buat Mobil Masih Tinggi

Dalam pidato pembukaannya, Airlangga mengatakan, industri otomotif Indonesia terus mengalami pertumbuhan yang signifikan. Bahkan ke depan dipercaya bisa lebih tinggi lagi dari sekarang ini.

"Otomotif di Indonesia merupakan terbesar di ASEAN, jumlahnya sepertiga dari pasar di ASEAN," ujar Airlangga di ICE, BSD, Tangerang, Kamis (10/8/2017).

Tumbuhnya pasar otomotif nasional, lanjut Airlangga membuktikan bahwa daya beli masyarakat masih sangat tinggi. Kondisi ini semakin membuat pemerintah optimistis pada industri otomotif. Bukan hanya menjual secara lokal, tetapi bisa mengekspor kendaraan bermotor ke beberapa negara di dunia.

"Indonesia sudah menjadi negara ekspor juga, dan itu yang membuat saya bangga pada industri otomotif di Indonesi," ucap dia.

Mengenai pameran otomotif ini, Airlangga berharap bisa terus berlangsung setiap tahun, dan dapat memberikan kontribusi positif kepada masyarakat Indonesia.

"Sudah 25 kali pameran ini berlangsung, kami ingin terus digelar karena bisa menjadi tolak ukur suksesnya industri otomotif suatu negara, apalagi sudah diakui oleh asosiasi dunia," ujar Airlangga.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/08/10/114116915/daya-beli-masyarakat-indonesia-buat-mobil-masih-tinggi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke