Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pertumbuhan "Wholesale" Toyota Lebih Baik dari Industri

Raihan itu ternyata jauh di atas pertumbuhan pasar otomotif nasional. PT Toyota Astra Motor (TAM) menyodorkan data, bahwa potomotif Indonesia pada semester I/2017 total membukukan wholesales 533.903 unit, atau tumbuh 0,3 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Henry Tanoto, Vice President Director Toyota-Astra Moto (TAM) menyebutkan bahwa produk-produk baru yang diluncurkan Toyota pada semester pertama tahun ini mendapatkan respons positif di pasar otomotif nasional.

”Kinerja positif ini juga berkat segmen MPV yang berkontribusi lebih dari 70 persen dari total wholesales Toyota sepanjang semester I, di mana segmen ini mencatatkan penjualan lebih dari 140.000 unit,” ujar Henry dalam siaran resmi (25/7/2017).

Pada segmen MPV, Toyota memang hadir paling lengkap ketimbang merek lain di Indonesia. Banyak pilihan di setiap segmen menjadikan MPV sebagai tulang punggung. Mulai entry segment seperti Calya, low segment dengan Avanza dan Veloz, Sienta di medium segment, ditambah Innova plus Venturer. Lalu ada luxury segment dengan Alphard dan Alphard Hybrid.

Sepanjang tahun ini, Toyota telah meluncurkan Venturer, New Corolla Altis, dan New Agya sebagai perwujudan dari strategi Beyond Product. Sedangkan Beyond Technology Toyota hadir melalui teknologi mesin yang lengkap seperti Hybrid, Valvematic, Dual VVT-I, dan VNTurbo.

Sementara, strategi Beyond Service hadir melalui komitmen menghadirkan ”peace of mind” bagi pelanggan, dengan adanya lebih dari 300 outlet resmi yang terbesar di seluruh wilayah di Indonesia sampai wilayah kabupaten.

”Adanya strategi tersebut, kami berharap terus memberikan sesuatu yang melebihi ekspektasi pelanggan, sehingga pada akhirnya mendorong pertumbuhan penjualan dan mempertahankan posisi sebagai market leader. Pada 2017, kami berharap dapat meraih market share minimal 35 persen,” kata Henry.

https://otomotif.kompas.com/read/2017/07/25/164200515/pertumbuhan-wholesale-toyota-lebih-baik-dari-industri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke