Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha Pesimistis Angka Penjualan 2017 Bisa Lebih Baik

Kompas.com - 30/01/2017, 19:45 WIB

Jakarta, KompasOtomotif - Angka penjualan sepeda motor secara total pada tahun lalu mencapai 5.931.285 unit. Angka ini menurun sekitar 8 persen dibandingkan pencapaian 2015 yang menembus angka 6.480.155 unit.

Astra Honda Motor (AHM) masih menjadi penyumbang penjualan terbesar dengan total  4.380.888 unit. Sedangkan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) ada di posisi kedua dengan capaian 1.394.078 unit.

Direktur Penjualan YIMM, Sutarya, sedikit memberikan prediksi pada tahun ini. Menurut dia, pencapaian pada tahun lalu sudah sangat bagus melihat kondisi pasar yang sedang menurun. Hanya saja, tahun ini dinilai Sutarya masih sulit untuk bergerak melebihi pencapaian tahun lalu.

"Kalau bicara target tentu saja naik. Target kita (Yamaha) pasti naik setiap tahunnya. Hanya saja, menurut saya, tahun ini masih sulit buat naik," jelas Sutarya menjawab pertanyaan KompasOtomotif, Minggu (29/1/2017).

Sutarya melanjutkan, pada awal tahun ini saja masyarakat sudah dikejutkan dengan kenaikan tarif surat kendaraan. Kenaikan tarif bukan pajak ini meski tidak terlalu besar angkanya, tetapi berpengaruh pada harga jual.

"Kenaikan tarif pengurusan surat kendaraan ini berpengaruh pada segmen menengah ke bawah. Sementara di segmen itulah justru sumber penjualan terbesar para produsen, termasuk Yamaha," jelas Sutarya lagi.

Sutarya hanya berharap kondisi ekonomi akan segera membaik hingga bisa merangsang daya beli masyarakat, sambil ditambah dengan model-model baru yang ditawarkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau