Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Fitur Pembeda Tiga Tipe New Nissan Serena

Kompas.com - 13/03/2015, 15:30 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan versi terbaru Nissan Serena, (13/3/2015), di Mal Pondok Indah II, Jakarta Selatan. Tiga tipe sekaligus ditawarkan untuk konsumen di segmen high MPV untuk menyesuaikan kebutuhan dan budget.

Tiga tipe itu adalah 2.0 X sebagai tipe terendah, 2.0 Highway Star untuk pilihan menengah, dan 2.0 Autech sebagai tipe tertinggi. Banderol masing-masing Rp 364 juta untuk tipe X, Rp 409 juta di tipe Highway Star, dan Rp 441 juta untuk versi Autech.

Secara dimensi, tipe X beda dengan dua tipe lainnya. Berkat penambahan detail bodi, tipe Highway Star dan Autech sedikit lebih panjang dan lebar. Lainnya sama, seperti ground clearance, jarak sumbu roda, hingga radius putar 5,7 meter.

Mesin sama, berkode MR20 dengan kapasitas 1.997cc. Mesin ini sanggup mengeluarkan tenaga 147 PS @5.600 rpm dan torsi 206 Nm @4.400 rpm. Suspensi sama, menggunakan tipe torsion beam plus stabilizer di belakang dan McPherson Strut di depan.

Donny Apriliananda/KompasOtomotif New Nissan Serena Highway Star
Lalu apa beda lainnya? Berikut detail semua tipe dan kelengkapannya:
1. Tipe X
Lampu depan menggunakan tipe halogen projector. Tidak ada signature lamp bentuk sudut berupa LED sebagai daytime running light (DRL). Lampu depan tidak bisa disetel ketinggiannya. Bemper juga tidak ada DRL seperti tipe Autech. Pintu baris kedua bagian kanan dibuka secara manual, tapi bagian kiri digerakkan elektrik.

2. Tipe Highway Star
Lampu LED projector, dilengkapi signature lamp sebagai DRL. Level ketinggian sorot lampu mampu menyesuaikan secara otomatis. Dua pintu baris kedua bisa digerakkan secara elektrik. Tipe ini juga sudah mempunyai spoiler belakang dan lubang knalpot lebih stylish. Peranti keamanan side airbag sudah ada, termasuk juga curtain airbag. Kamera untuk mundur juga sudah tersedia.

3. Tipe Autech
Tipe ini pada dasarnya melengkapi apa yang sudah ada pada Highway Star. Bedanya, atap panoramic menjadi standar. Bagian depan, terdapat DRL yang terletak di bemper (selain signature lamp). Pelek berbeda, lebih sporty.

KompasOtomotif-donny apriliananda New NIssan Serena tipe X, versi paling murah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau