Turin, KompasOtomotif - Ferrari segera meluncurkan edisi terbatas dari salah satu model andalannya, khusus untuk pasar Amerika Serikat saja. Menariknya, produk ini akan diperkenalkan pada acara memperingati 60 tahun beroperasinya Ferrari di AS, 12 Oktober 2014, yang dilangsungkan di Los Angeles.
Ironisnya, acara itu sekaligus malam terakhir bagi Luca Cordero di Montezemolo menjabat sebagai orang nomor satu di Ferrari. Montezemolo mengatakan, Ferrari hanya akan memproduksi 10 unit model edisi spesial dengan banderol sekitar 2,5 juta euro (Rp 38,5 miliar).
Meski belum menyebut model mana yang dijadikan edisi terbatas ini, tapi Motezemolo mengatakan ke-10 unit Ferrari itu akan ditawarkan dalam cat biru dengan garis putih. Warna yang sama digunakan oleh North America Racing Team yang membalap bersama Ferrari pada kurun 1958-1982. Hebatnya lagi, seluruh model yang baru mau diperkenalkan itu sudah ludes terjual.
Belum ada informasi tambahan menyangkut model yang segera diperkenalkan itu dari Ferrari. Tapi, sejumlah spekulasi mengatakan Ferrari akan memilih model F12 Berlinetta model kupe dua penumpang, dengan beberapa sentuhan khusus baik di sektor ekterior maupun interior.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.