Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Informasi CBR150R Bocor Duluan, AHM Bergeming

Kompas.com - 07/09/2014, 14:19 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Diterpa banyak berita bocoran informasi dari sejumlah penggiat blog sepeda motor Indonesia terkait model terbarunya  CBR150R, PT Astra Honda Motor (AHM) bergeming. Toshiyuki Inuma, Presiden Direktur AHM memastikan informasi yang tersebar di internet tidak akan berpengaruh pada kinerja perusahaan.

"Kami mengetahui semua informasi yang ada di internet, bisa memberikan pengaruh positif maupun negatif. Tapi, kami pastikan tidak akan memengaruhi penjualan kami," jelas Inuma di sela peluncuran CBR150R di Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (7/9/2014).

Dari pantauan kasat mata, info bocoran menyangkut CBR150R sudah bergulir baik di media dan blog online, sejak tahun lalu. Namun, intensitas bocoran gambar mulai merebak beberapa pekan sebelum peluncuran resmi dilakukan.

Baca juga: Mendikdasmen Bolehkan "Study Tour", Dedi Mulyadi: Tidak Boleh Anak Piknik di Atas Rintihan Orangtua

Bahkan, harga penjualan yang biasanya sangat dijaga kerahasiaannya, bocor dari salah satu sumber jaringan pemasaran Honda di Jakarta dan Tangerang.

Johannes Loman, Wakil Presiden Direktur AHM menambahkan, perkembangan teknologi informasi terus berkembang dan sulit dibendung. Terkait bocoran informasi yang mengalir dari perusahaannya, Loman memilh untuk tidak menanggapi.

"Yang pasti informasi resmi dari kami adalah pada waktu peluncuran. Ini menjadi kesempatan baik, kalau ada pertanyaan akan memperoleh informasi resmi dan lebih jelas," tukas Loman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ribuan Orang Ditahan Saat Demo di Turkiye, Dianggap Teroris Jalanan oleh Erdogan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau