Ontario, KompasOtomotif - Mobil keluarga tentu tidak butuh tenaga masif, tapi tidak dalam imajinasi Bisimoto Engineering. Rumah modifikasi asal Amerika Serikat itu melahirkan konsep dramatis pada MPV tujuh penumpang, Honda Odyssey 2014 dengan hasil olahan dapur pacu 1.043 PS. Tenaga sebesar itu menyamai kemampuan Bugatti Veyron.
Dijuluki “Power-Van”, kreasi ini pernah menggemparkan eksebisi produk aftermarket SEMA di Los Angeles Convention Center, awal November 2013. Bisimoto sendiri menyebutnya salah satu kreasi paling “gila” yang pernah mereka buat, bahkan melebihi level mobil sport dan supercar garapan sebelumnya.
Hampir seluruh bagian mesin V6 J35 dijejali produk kompetisi. Seperti "jeroan" berganti peranti baru, turbo kembar, pemrograman ulang komputer, sistem pembuangan diperbesar, dan kaki-kaki diperkuat agar bisa menahan torsi.
Saat pameran, kemampuan aslinya tidak bisa perlihatkan. Namun pekan lalu, aksi “burnout” mobil berpenggerak roda depan ini sudah bisa disaksikan di Youtube. Kepulan asap putih menutupi fender, lalu bagian depan, dan akhirnya seluruh bodi.
Bisimoto tidak sendirian, sektor eksterior dikerjakan oleh Honda dibantu RJ Powercoating dan Rueda. Sementara sentuhan pada interior diberikan G&J, SOS Upholstery dan Recaro.
Saksikan aksi “burnout” di sini.