Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Macet, Mulai Besok Ada Pekerjaan Jalan di Tol Jakarta-Tangerang

Kompas.com - 22/06/2024, 16:22 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Jasamarga Metropolitan Tollroad sebagai pengelola Jalan Tol Jakarta-Tangerang akan kembali menggelar pekerjaan pemeliharaan perkerasan jalan di Ruas Tol Jakarta-Tangerang.

Proses pekerjaan jalan berupa rekonstruksi pekerasan dan scrapping filling overlay, baik arah Merak dan Jakarta. Sementara untuk waktunya, dimulai pada 23 Juni 2024 sampai 3 Juli 2024.

"Lajur yang menjadi objek pemeliharaan untuk sementara tidak dapat dilintasi selama pekerjaan berlangsung, namun lajur lainnya dapat digunakan sebagai lajur lalu lintas," ucap Ginanjar Bekti R. Senior Manager Representative Office 2 Jasamarga Metropolitan Tollroad, dalam keterangan resminya, Sabtu (22/6/2024).

Bagi pengguna jalan yang akan melintasi, diharapkan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku.

Baca juga: 6 Komponen di Mobil yang Wajib Dicek Berkala meski Aktivitas Padat

Untuk detail lokasi pengerjaannya sendiri, sebagai berikut ;

1. Pekerjaan Rekonstruksi Perkerasan (Arah Merak)

Pekerjaan jalan di Tol Jakarta-TangerangJasa Marga Pekerjaan jalan di Tol Jakarta-Tangerang

- Off Ramp Bitung 1 di lajur 2 sepanjang 50 meter, 23 Juni 2024 mulai pukul 10:00 WIB - 24 Juni 2024 pukul 24:00 WIB.
- Ramp Keluar Bitung 1 di bahu luar sepanjang 50 meter, 23 Juni 2024 mulai pukul 10:00 WIB - 24 Juni 2024 pukul 24:00 WIB.
- Km 13+275 - Km 13+360 di lajur 1 sepanjang 85 meter, 24 Juni 2024 mulai pukul 24:00 WIB - 27 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 13+965 - Km 14+035 di lajur 1 sepanjang 70 meter, 24 Juni 2024 mulai pukul 24:00 WIB - 27 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 17+040 - Km 17+055 di lajur 1 sepanjang 15 meter, 24 Juni 2024 mulai pukul 24:00 WIB - 27 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 12+665 - Km 12+805 di lajur 2 sepanjang 140 meter, 27 Juni 2024 mulai pukul 24:00 WIB - 30 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- GT Bitung 1 di lajur 1 sepanjang 30 meter, 27 Juni 2024 mulai pukul 10:00 WIB - 28 Juni 2024 pukul 24:00 WIB.
- Km 13+940 - Km 14+145 di lajur 2 sepanjang 205 meter, 30 Juni 2024 mulai pukul 24:00 WIB - 03 Juli 2024 pukul 05:00 WIB.

2. Pekerjaan Scrapping Filling Overlay (Arah Merak)

- Km 09+990 - Km 10+110 di lajur 2 sepanjang 120 meter, 23 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 24 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 10+160 - Km 10+210 di lajur 2 sepanjang 50 meter, 23 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 24 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.

Pekerjaan jalan di Tol Jakarta-TangerangJasa Marga Pekerjaan jalan di Tol Jakarta-Tangerang

- Ramp keluar GT Tangerang 1 di lajur 1 sepanjang 118 meter, 24 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 25 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 0+590 - Km 0+675 di lajur 2 sepanjang 85 meter, 25 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 26 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Off Ramp GT Tangerang 1 di bahu luar sepanjang 180 meter, 25 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 26 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 13+275 - Km 13+360 di lajur 1 sepanjang 85 meter, 26 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 27 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 13+965 - KM 14+035 di lajur 1 sepanjang 70 meter, 26 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 27 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 17+040 - Km 17+055 di lajur 1 sepanjang 15 meter, 26 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 27 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 1+520 - Km 1+670 di lajur 2 sepanjang 150 meter, 27 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 28 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Off Ramp GT Tangerang 1 di lajur 1 sepanjang 180 meter, 27 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 28 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 1+600 - Km 1+675 di lajur 1 sepanjang 75 meter, 28 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 29 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- On Ramp GT Tangerang 1 di lajur 1 sepanjang 150 meter, 28 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 29 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 12+665 - KM 12+805 di lajur 2 sepanjang 140 meter, 29 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 30 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- On Ramp GT Tangerang 1 di lajur 1 sepanjang 150 meter, 29 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 30 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 02+715 - Km 02+865 di lajur 1 sepanjang 150 meter, 30 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 01 Juli 2024 pukul 05:00 WIB.
- Ramp keluar GT Tangerang 1 di lajur 1 sepanjang 60 meter, 01 Juli 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 02 Juli 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 13+940 - Km 14+145 di lajur 2 sepanjang 205 meter, 02 Juli 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 03 Juli 2024 pukul 05:00 WIB.
- Km 02+870 - Km 02+925 di lajur 2 sepanjang 55 meter, 02 Juli 2024 mulai pukul 22:00 WIB - Rabu 03 Juli 2024 pukul 05:00 WIB.

Arah Jakarta

- Km 06+375 - Km 06+165 di bahu luar sepanjang 210 meter, 24 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 25 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.
- On Ramp GT Tangerang 2 di lajur 2 sepanjang 93 meter, 30 Juni 2024 mulai pukul 22:00 WIB - 1 Juni 2024 pukul 05:00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com