Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru di IIMS 2024, Ada Area Khusus Motorsport

Kompas.com - 19/01/2024, 15:41 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dyandra Promosindo selalu mencoba untuk memberikan yang terbaru pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Pameran otomotif ini sekarang memberikan area khusus untuk motorsport.

IIMS 2024 menyediakan area Motorsport Zone pada Hall C1 JIExpo Kemayoran. Hall ini akan diisi oleh olahraga roda dua dan roda empat, beserta industri pendukungnya.

Baca juga: IIMS 2024 Kejar Target Transaksi Rp 5,3 Triliun

"Tahun ini kita dedikasikan satu hall, yaitu Hall C1, untuk Motorsport Zone. Pastinya, dari kacamata kita ingin mendukung motorsport Tanah Air. Terutama indonesia sudah jadi tuan rumah dari pagelaran internasional yang roda dua dan empat," ujar Rudi MF, kepada wartawan, saat dijumpai di Jakarta, Kamis (18/1/2024).

Foto stok: Motor balap Honda RC213VKOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Foto stok: Motor balap Honda RC213V

"Begitu banyak kejuaran yang diadakan dibawahi Ikatan Motor Indonesia (IMI) ada indonesia. Ini kita wadahi, tidak hanya berpameran, jadi di Hall C1 ada panggung. Beberapa merek kita undang, kemudian pembalapnya juga," kata Rudi.

Pada Hall C1 juga akan diisi dengan jajaran berbagai kendaraan sport dan unik sebagai bentuk kolaborasi IIMS dengan MotoGP, Asia Cross Country Rally (AXCR), Asia-Pacific Rally Championship (APRC), PPMKI, serta aktivitas seperti talkshow, brand launching, dan car display.

Baca juga: 13 Merek Roda Dua dan 15 Motor Listrik Hadir di IIMS 2024

Julian Johan bersama Recky Resanto yang tergabung dalam Jejelogy GHP and Law Firm Racing Team berhasil menyelesaikan tantangan AXCR 2023 dengan finis tanpa kendalaDok. Jejelogy GHP Law and Firm Racing Team Julian Johan bersama Recky Resanto yang tergabung dalam Jejelogy GHP and Law Firm Racing Team berhasil menyelesaikan tantangan AXCR 2023 dengan finis tanpa kendala

"Kita juga sudah dapat informasi, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) juga buka booth di situ buat mempromosikan MotoGP," ujarnya.

IIMS 2024 akan digelar pada 15-25 Februari 2024. Tiketnya sudah dijual dengan harga mulai Rp 50.000 hingga Rp 150.000. Pembelian tiket bisa dilakukan secara daring melalui www.dyandratiket.com dan aplikasi BBO atau https://bbo.co.id. Kolaborasi digital ini menjamin proses pembelian tiket yang lancar dan aman bagi para pengunjung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com