Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Jepang, Honda Prelude Konsep Tampil Perdana di Amerika

Kompas.com - 22/11/2023, 10:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk pertama kalinya di kawasan Amerika, Honda Prelude Concept resmi hadir dalam ajang Los Angeles Auto Show 2023 yang berlangsung dari 17-26 November 2023.

Mobil konsep ini datang setelah sebelumnya melakukan debut pertama di dunia dalam gelaran Japan Mobility Show (JMS) 2023.

Honda Prelude Concept mengusung tampilan sporty dan futuristik, baik di bagian depan dan belakang. Menggunakan powertrain hybrid-electric yang dirancang memberikan kesenangan berkendara bagi pengemudi melalui dapur pacu yang ramah lingkungan.

Prelude sendiri memang sudah memiliki nama besar, mobil ini pertama kali dikenalkan pada 1987 di Jepang. Sementara untuk Amerika, sedang kupe dua pintu ini dipasarkan pada 2001 yang merupakan generasi kelimanya.

Baca juga: Bahas Lagi Mobil Pertama Daihatsu dengan Transmisi CVT di Indonesia

Gary Robinson, Vice President Auto Planning and Strategy, American Honda Motor Co., Inc mengatakan, kehadiran Honda Prelude Concept menunjukkan strategi terkait produk elektrifikasinya, di mana mobil ini tampil dengan desain sporty dan juga performa yang dinamis.

Honda PreludeHPM Honda Prelude

"Model hybrid Honda telah diterima dengan baik sehingga memajukan strategi elektrifikasi di Amerika Serikat. Lini produk mobil hybrid kami mewakili seperempat dari penjualan Honda di tahun 2023," kata Gary dalam keterangan resminya, Selasa (21/11/2023).

Mobil konsep ini menjadi produk spesial Honda selama pameran yang bersanding dengan Honda Prologue, SUV full electric pertama dari Honda.

Tak hanya itu, Honda juga menampilkan produk terbarunya yaitu new Honda Motocompacto e-scooter yang akan mulai dijual akhir 2023 ini.

Baca juga: Tahun 1938, Rekor Tercepat Naik Mobil Jakarta-Surabaya Cuma 8 Jam

Seperti diketahui, Honda memiliki tujuan global mencapai netralitas karbon pada semua jajaran produk dan aktivitas usaha pada 2050.

Pabrikan asal Jepang ini juga memiliki visi menjadikan kendaraan listrik baterai-listrik dan sel bahan bakar, mewakili 100 persen penjualannya pada 2040.

Honda PreludeHPM Honda Prelude

Produk hybrid jadi langkah penting dari strategi elektrifikasi yang mana Honda telah mencapai rekor penjualan kendaraan listrik pada 2023. Kini lebih dari 25 persen dari total penjualannya dikontribusikan dari model hibrida.

Pada awal 2024, Honda Prologue akan memulai penjualannya. Kemudian pada 2025, model EV ukuran menengah hingga besar juga akan mulai dipasarkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com