Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nonton MotoGP Mandalika di Tribun Marc Marquez, Ada Banyak Hadiah

Kompas.com - 21/09/2023, 12:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Layaknya di sirkuit lain, para penggemar Marc Marquez juga memiliki tribun khusus di sirkuit. Begitu pula dengan Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok. Khusus penonton di tribun ini, penyelenggara menyediakan banyak hadiah.

Pada MotoGP Mandalika 2023 atau Indonesian GP 2023, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) dan Dyandra&Co., sebagai promotor dan co-promotor, akan memberikan pengalaman khusus kepada para penggemar Marc Marquez melalui Grandstand J.

Baca juga: Marc Marquez: Sampai Jumpa di Sirkuit Mandalika

Zona khusus ini dipastikan memberikan sensasi berbeda bagi para penikmat MotoGP, khususnya penggemar Marc Marquez. Biasanya, setelah balapan, Marquez juga akan menghampiri tribun di mana para penggemarnya berada untuk menyapa.

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat tampil pada sesi latihan pertama MotoGP Perancis 2023 di Sirkuit Le Mans, Jumat (12/5/2023) sore WIB.AFP/JEAN-FRANCOIS MONIER Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat tampil pada sesi latihan pertama MotoGP Perancis 2023 di Sirkuit Le Mans, Jumat (12/5/2023) sore WIB.

Selain itu, para penonton yang berada di Grandstand J akan mendapatkan paket eksklusif yang berisi bendera serta topi dengan nomor start Marquez, yakni 93. Kemudian, akan mendapat juga akses langsung ke rest area bar dan tempat penjualan merchandise, serta hiburan khusus dari penampilan DJ secara langsung.

Para penggemar Marquez juga akan disuguhkan pengalaman menonton yang seru. Sebab, posisi Grandstand J ini berada pada titik strategis, yaitu berada di tikungan tajam terakhir sebelum garis finis.

Baca juga: Kendala Visa, Marc Marquez Belum Bisa Terbang ke India

Grandstand J akan menjadi ajang berkumpul bagi para penggemar Marquez sehingga memberikan sensasi lebih ketika memberikan dukungan langsung bagi pebalap tersebut.

Marc Marquez Premium Grandstand Zona J di Pertamina Mandalika International CircuitDok. race.themandalikagp.com Marc Marquez Premium Grandstand Zona J di Pertamina Mandalika International Circuit

Perlu diketahui, ada keuntungan lain yang ditawarkan bagi penonton di Grandstand J, yakni potongan harga tiket sebesar 10 persen, khusus bagi para penggemar yang terdaftar di "We Are 93".

Pembelian tiket bisa dilakukan secara online melalui situs https://race.themandalikagp.com/. Untuk Premium Grandstand Zona J, tiket MotoGP Mandalika 2023 Weekend Pass dibanderol mulai Rp 2,3 juta.

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez bekerja sama dengan Airbnb menyewakan motorhome miliknya untuk GP Catalunya yang akan digelar pada 3 September 2023 mendatang.
Dok MotoGP Pebalap Repsol Honda Marc Marquez bekerja sama dengan Airbnb menyewakan motorhome miliknya untuk GP Catalunya yang akan digelar pada 3 September 2023 mendatang.

VP Commercial MGPA Palupi Rusdiyadmi, mengatakan, seperti diketahui bersama bahwa basis penggemar Marc Marquez di Indonesia cukup banyak. Maka dari itu, pihaknya selaku promotor menghadirkan pengalaman yang seru dan tentunya berbeda dengan menghadirkan zona fans khusus pada Grandstand J.

"Nantinya zona itu akan menjadi pusat dukungan Marc Marquez di Indonesian GP 2023,” ujar Palupi, dalam keterangan resminya.

Musim lalu, Marquez absen saat balapan utama karena mengalami kecelakaan pada saat menjalani sesi latihan bebas. Bahkan, Marquez sampai harus dilarikan ke rumah sakit untuk mengecek kondisinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com