Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Dua Dekade Ducati Multistrada, Penuh Inovasi dan Teknologi

Kompas.com - 06/09/2023, 11:48 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ducati memiliki salah satu model yang bisa dikatakan sebagai model legendaris, yakni Multistrada. Sebab, model ini terus eksis di dunia otomotif roda dua hingga dua dekade.

Tahun 2023, Multistrada genap berusia 20 tahun. Motor ini sudah berevolusi sejak pertama kali meluncur. Beragam inovasi juga dilakukan oleh Ducati.

Baca juga: Tampilan Motor Listrik Ducati Buat MotoE, Pakai Livery Spesial

Untuk diketahui, Multistrada lahir pada 2003 dengan tujuan menawarkan kendaraan Ducati yang serbaguna dan sporty, mampu mengatasi medan apa pun dengan keamanan dan soliditas maksimum. Versi pertama sepeda motor ini adalah Multistrada 1000 DS, titik awal dari sebuah keluarga yang terus berkembang melalui empat generasi, yang terbaru memakai mesin V2 dan V4 Granturismo.

Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023Dok. Ducati Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023

Selama 20 tahun, Multistrada telah membawa serta kekayaan sejarah inovasi dan evolusi teknologi dari generasi ke generasi, sebagai partner ideal bagi semua penggemar yang senang menjelajahi keindahan dunia dan alam bebas di setiap perjalanan baik sendiri maupun dengan pasangan.

Namun, inovasi paling penting pada Multistrada adalah Riding Mode (mode berkendara) yang diperkenalkan pada model 2010. Fitur ini menjadi solusi yang kini tersebar luas di sebagian besar sepeda motor untuk jarak jauh dan menengah.

Baca juga: Ducati Termurah Meluncur di Indonesia, mulai Rp 377 Juta

Multistrada V4 juga menjadi tolok ukur teknologi pabrikan asal Bologna yang diperkenalkan ke pasar pada tahun 2020. Saat itu, merupakan sepeda motor pertama di dunia yang dilengkapi radar depan dan belakang.

Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023Dok. Ducati Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023

Sehingga, bisa disematkan dengan sistem Adaptive Cruise Control (ACC) dan Blind Spot Detection (BSD). Kedua fitur tersebut meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara. Pada model yang sama, Ducati memperkenalkan solusi Phone Mirroring, yang mengubah dasbor menjadi peta navigasi berwarna sekaligus menjaga informasi yang diperlukan tetap terlihat selama berkendara.

Multistrada V4 juga dilengkapi interval perawatan, dengan pemeriksaan celah katup yang diatur setiap 60.000 km. Semua model dalam keluarga ini dilengkapi dengan garansi berlaku selama 2 tahun dengan jarak tempuh tak terbatas.

Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023Dok. Ducati Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023

Eja Donalsha, COO Ducati Indonesia, mengatakan Ducati Multistrada V4 Rally bakal menghadirkan pengalaman berkendara paling berkesan yang tidak pernah ada pada sepeda motor manapun lewat fitur dan teknologi modern.

“Multistrada generasi ke-4 ini punya teknologi yang sangat canggih dengan adanya radar di bagian depan dan belakang. Radar depan berfungsi untuk mendukung adaptive cruise control sehingga bisa menjaga jarak kaya dengan kendaraan di depan. Jadi teknologinya mirip seperti yang ada pada mobil mewah. Sedangkan radar belakang bertujuan untuk blind spot monitoring,” ujar Donalsha, dalam keterangan resminya.

“Fitur lain yang memberikan pengalaman baru adalah TFT display yang mendukung mirroring dengan smartphone sehingga maps bisa tampil di layar,” kata Eja.

Untuk merayakan ulang tahun ke-20 model motor pabrikan Bologna bersejarah ini, Ducati telah mengadakan pameran bertajuk "Multistrada 20th - Twenty Years of Evolutionary Exploration" di Museum Ducati, Bologna, Italia.

Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023Dok. Ducati Ducati Multistrada genap berusia 20 tahun di 2023

Para penggemar dapat melihat dua model simbolis dinasti Multistrada dari dekat. Selain itu, dipamerkan juga Multistrada 1000 DS pertama dan Multistrada V4 Rally terbaru.

Tampilannya disempurnakan dengan film dokumenter pendek yang menampilkan visual dan bukti-bukti perjalanan sejarah dan kemajuan yang menjadi ciri model luar biasa ini, mulai dari pengenalannya hingga versi terbaru.

Multistrada akan menjadi salah satu protagonis Ducati World Premiere 2024. Setelah episode pertama yang didedikasikan untuk Ducati Monster 30° Anniversario, lima acara lainnya, dari 19 September hingga 7 November, akan memperkenalkan sebanyak mungkin model Ducati terbaru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com