TANGERANG, KOMPAS.com - Benelli Motor Indonesia (BMI) tidak pernah absen ikut pameran internasional. Termasuk ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang berlangsung dari 11-20 Agustus 2023.
Di GIIAS 2023, BMI membawa dua merek yaitu Benelli dan Keeway. Berbagi panggung yang sama dan menggoda konsumen dengan berbagai line up motor mulai dari skutik, motor sport, motor besar hingga motor listrik.
Baca juga: Kencan Singkat Bareng Seres E1, Mobil Listrik Baru Harga Rp 189 Juta
Namun di GIIAS 2023, baik dari merek Benelli dan Keeway tidak membawa produk baru. Padahal di pameran sebelumnya, dua merek Eropa milik konsorsium China ini selalu meluncurkan produk baru.
"Tidak ada, kami fokus pada yang ada dulu," kata Joel Kusuma, Business Development Manager Benelli Motor Indonesia kepada Kompas.com, yang ditemui di ICE BSD City, Tangerang, Senin (14/8/2023).
Sebagai gantinya ada promo menarik buat konsumen yang membeli motor selama GIIAS 2023, yaitu untuk merek Benelli ada diskon Rp 1 juta untuk Panarea baik untuk pembelian tunai ataupun kredit.
Baca juga: Intip Spesifikasi Mitsubishi eK X EV, Si Baby Xpander
"Ada juga diskon untuk Leoncino 250 dan TRK 251 diskon Rp 10 juta," ujar Joel.
Adapun untuk merek Keeway, ada potongan harga untuk Keeway Shiny. Tak cuma potongan harga, konsumen yang membeli di GIIAS 2023 juga akan dapat aksesori tambahan.
"Khusus varian Keeway Shiny potongan Rp 1 juta bonus windshield dan boks belakang," ujar Joel.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.