Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap-siap, Royal Enfield Super Meteor 650 Meluncur di GIIAS 2023

Kompas.com - 03/08/2023, 14:41 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Enfield menjadi salah satu merek motor besar yang ikut GIIAS 2023. Pada pameran tersebut, pabrikan Inggris-India tersebut bakal meluncurkan Super Meteor 650.

Informasi ini redaksi dapatkan dari undangan media yang diterima. Pada foto tersebut, ditampilkan Super Meteor 650 dengan tanggal peluncuran di 11 Agustus 2023 pukul 13.30 WIB di Hall 1 Booth B5.

Sebelumnya, Super Meteor 650 sudah diperkenalkan sejak awal tahun 2023. Kehadiran Super Meteor merupakan versi kakak atau versi dengan mesin lebih besar dari Meteor 350.

Baca juga: Bea Cukai Lelang Lagi 60 Moge Royal Enfield, mulai Rp 23 Jutaan

Royal Enfield Super Meteor 650 akhirnya meluncur di pameran sepeda motor terbesar di dunia EICMA, Milan 2022.Foto: Royal Enfield Royal Enfield Super Meteor 650 akhirnya meluncur di pameran sepeda motor terbesar di dunia EICMA, Milan 2022.

Jadi secara model, Super Meteor membawa kesan cruiser yang kental. Bisa dilihat dari bodinya yang cukup sederhana, bagian belakangnya rendah, ditambah ukuran pelek yang berbeda di depan dan belakang.

Lebih terperinci, Super Meteor 650 dilengkapi mesin dua silinder segaris dengan kapasitas 648cc seperti Continental 650 dan INT 650. Tenaga yang dihasilkan sebesar 47 TK di 7.250 rpm dan torsi 52 Nm pada 5.650 rpm.

Pada bagian kaki-kaki, suspensi depan memakai model upside-down dan di belakang pakai shockbreaker ganda. Ukuran pelek berbeda di depan 19 inci dan belakang 16 inci dan dilengkapi cakram ganda.

Baca juga: Honda Vario 160 Pakai Baju Baru, Harga mulai Rp 26 Jutaan


Secara global, Super Meteor 650 punya dua varian yaitu solo tourer dan grand tourer (GT) . Varian solo tourer tersedia dalam lima warna - Astral Black, Astral Blue, Astral Green, Interstellar Green, dan Interstellar Grey.

Varian GT merupakan tipe paling atas. Perbedaannya yaitu motor dibekali tambahan fitur windshield, jok pembonceng, dan sandarannya. Jadi lebih punya gaya cruiser yang kental.

Untuk perkiraan harga, bisa mengacu ke Continental GT 650 dan Interceptor 650 yang ada di kisaran Rp 200 jutaan. Bisa saja model cruiser ini dibanderol di rentang yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com