JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Enfield memang jadi merek yang cukup terkenal menjual motor klasik modern yang ringkas. Tapi saat ini, pabrikan motor asal Inggris dan India ini menyiapkan mesin motor yang lebih besar, 750cc.
Dikutip dari Autocar India, mesin baru Royal Enfield tersebut direncanakan untuk memperluas pasar. Kabarnya, motor Royal Enfield pertama yang memakai mesin 750cc berjenis Bobber, tepatnya di 2025.
Proyek motor tersebut diberi nama R2G, dibuat mengikuti feedback dari berbagai pasar, seperti di India, Amerika, Eropa, dan Inggris. Pengembangan motornya dilakukan di markas Royal Enfield di Leicester, Inggris.
Baca juga: Prediksi Desain Motor Listrik Royal Enfield
Selain itu, hadirnya mesin 750cc ini seiring dengan masuknya Harley-Davidson dan Triumph yang mulai masuk pasar motor ringkas. Padahal segmen tersebut saat ini dikuasai Royal Enfield.
Sebenarnya, fokus utama Royal Enfield adalah menyediakan motor dengan model mesin 350cc-750cc. Makanya, produk baru ini jadi pelengkap, mengingat saat ini paling tinggi masih 650cc.
Baca juga: Motor Listrik Honda U-GO Dijual Rp 16 Jutaan
Ada yang mengatakan, mesin 750cc ini mengambil basis dari model 650cc dua silinder. Nantinya, mesin yang lebih besar bisa memasuki pasar motor yang lebih premium, seperti di Amerika dan Eropa.
Jadi pada akhirnya, Royal Enfield akan punya lini produk dengan mesin 350cc, 450cc, 650cc, dan 750cc. Apalagi Bobber cuma produk pembuka, tentu nanti ada pilihan bodi lain yang akan dibuat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.