JAKARTA, KOMPAS.com - Kinerja penjualan kendaraan roda empat atau lebih di Indonesia kembali mengalami pertumbuhan signifikan selama periode Mei 2023, setelah sempat turun cukup drastis di awal kuartal II/2023.
Diolah dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), total penjualan mobil secara wholesales pada bulan lalu sebesar 82.097 unit. Angka ini tumbuh 39,4 persen dibanding April 2023.
Sementara pada sisi penjualan ritel, juga berhasil naik 20,5 persen dibanding satu bulan sebelumnya jadi 82.559 unit. Namun, capaian tersebut belum kembali ke kondisi semula yang rata-rata berada di angka 90.000 unit per-bulan.
Baca juga: Harga Jadi Kendala Pengadaan Bus Listrik buat Transportasi Umum
Situasi ini berbanding lurus terhadap aktivitas produksi kendaraan yang mulai kembali aktif pada level 119.797 unit. Sehingga, distribusi mobil ke diler serta konsumen kembali lancar setelah libur Lebaran 2023, April 2023 lalu.
Untuk diketahui, pada April 2023 total produksi hanya 75.213 unit karena ada cuti bersama yang mencapai hampir dua minggu lamanya. Membuat jumlah penjualan secara wholesales maupun ritel turun cukup dalam yaitu 30 persen.
Adapun kontributor utama pada penjualan mobil di Indonesia masih dengan merek Toyota dan Daihatsu dengan penguasaan pasar 53,8 persen. Kalau diurai, total penjualan Toyota sebanyak 28.178 unit sementara Daihatsu 16.009 unit.
Namun, apabila berbicara pertumbuhan penjualan tertinggi pada periode Mei 2023, ialah Honda yaitu sebesar 125,2 persen (Toyota 31 persen, Daihatsu 48 persen). Tapi volume penjualan Honda masih tertahan di 11.158 unit.
Baca juga: Ada Yaris Cross dan XL7 Hybrid, Ini Daftar Mobil Hybrid Harga Rp 300 Jutaan
Menempati posisi keempat sebagai brand mobil terlaris di Indonesia, diisi oleh Suzuki yang berhasil mencatatkan penjualan 6.377 unit (naik 36,6 persen). Kemudian diikuti Mitsubishi Motors dengan 5,719 unit (-6,7 persen) dan Hyundai 3.030 unit (naik 35,2 persen).
Berikut 10 merek mobil terlaris di Indonesia per-Mei 2023:
Wholesales
1. Toyota: 28.178 unit
2. Daihatsu: 16.009 unit
3. Honda: 11.158 unit
4. Suzuki: 6.377 unit
5. Mitsubishi Motors: 5.719 unit
6. Hyundai: 3.030 unit
7. Hino: 2.554 unit
8. Isuzu: 2.169 unit
9. Wuling: 2.119 unit
10. Mitsubishi Fuso: 1.916 unit
Retail sales
1. Toyota: 25.791 unit
2. Daihatsu: 15.625 unit
3. Honda: 11.391 unit
4. Mitsubishi Motors: 7.238 unit
5. Suzuki: 6.868 unit
6. Hyundai: 3.125 unit
7. Isuzu: 2.653 unit
8. Mitsubishi Fuso: 2.501 unit
9. Wuling: 2.400 unit
10. Hino: 1.835 unit