JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk, resmi memberikan diskon tarif tol 20 persen pada arus balik Lebaran yang mulai diterapkan hari ini, Kamis (27/4/2023), pukul 06.00 WIB.
Beda dari arus mudik yang hanya untuk Jalan Tol Jakarta-Cikampek, pemberian potongan tarif tol pada arus balik saat ini berlaku untuk perjalanan menerus dari Semarang sampai Jakarta.
Tepatnya, dimulai dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang sampai GT Cikampek Utama.
Sebelumnya, Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan, penambahan diskon tarif di Jalan Tol Trans-Jawa dilakukan untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas arus balik.
Baca juga: Jangan Cuek, Ini Gejala Busi Mobil yang Sudah Minta Ganti
Untuk detail diskon yang diberikan per golongan kendaraan sebagai berikut :
Khusus untuk di Jalan Tol Cikopo-Palimanan, diskon 20 persen hanya berlaku untuk kendaraan Golongan 1. Sementara di ruas jalan tol lainnya, berlaku untuk semua golongan kendaraan.
Namun yang perlu diingat adalah, pemberian diskon tarif tol 20 persen di Tol Trans-Jawa ini hanya berlaku untuk perjalanan menerus. Sedangkan implementasinya akan berakhir pada Sabtu (29/4/2023) pukul 06.00 WIB.
Baca juga: Kecelakaan Fatal Gran Max di Cipali, Jumlah Penumpang Overload
"Hanya berlaku bagi pengguna jalan yang melakukan perjalanan menerus (melakukan tap in) dari GT Kalikangkung dan melakukan tap out di GT Cikampek Utama," ujar Lisye dalam keterangan resminya beberapa waktu lalu.
Lisye juga mengingatkan, penerapan diskon berlaku bagi pengguna jalan yang menggunakan uang elektronik atau e-toll. Karena itu, diimbau agar memastikan ketersediaan saldo sebelum memulai perjalanan arus balik.
Apalagi khusus untuk perjalanan di Tol Trans-Jawa menggunakan sistem transaksi tertutup (tarif sesuai jarak). Dengan demikian, prosesnya hanya bisa dengan menggunakan satu e-toll saja.
Baca juga: Beda dengan Normal, Ikut One Way Pengendara Harus Paham Perubahannya
Lihat postingan ini di Instagram
"Hanya bisa menggunakan e-toll yang sama saat tap in dan tap out sehingga saat saldo kurang tidak bisa meminjam e-toll pengguna jalan lainnya. Untuk itu sekali lagi, pastikan kecukupan saldo e-toll untuk menghindari antrean di gerbang tol," kata Lisye.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.