Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

H+2 Lebaran, Baru 487.986 Kendaraan yang Masuk Wilayah Jabotabek

Kompas.com - 26/04/2023, 17:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 487.986 kendaraan tercatat telah masuk wilayah Jabotabek pada H+1 sampai H+2 Lebaran, atau periode 24-25 April 2023, yang sebelumnya diprediksi jadi puncak arus balik pertama tahun ini.

Menurut PT Jasa Marga (Persero) Tbk, jumlah tersebut merupakan kumulatif dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yakni Cikupa, Ciawi, Cikampek Utama, dan Kalihurip Utama.

Lisye Octaviana Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga mengatakan, total volume lalu lintas yang kembali masuk ke Jabotabek meningkat 88,9 persen dari kondisi normal.

Baca juga: Jangan Cuek, Ini Gejala Busi Mobil yang Sudah Minta Ganti

"Jika dibandingkan dengan periode Lebaran 2022, total volume lalu lintas ini meningkat 17,0 persen dengan total 416.961 kendaraan. Sementara dibandingkan prediksi volume lalu lintas Lebaran 2023 pada periode yang sama, lebih rendah 8,7 persen dengan total 534.317 kendaraan," ujar Lisye dalam keterangan resminya, Rabu (26/4/2023).

Pelabuhan MerakKOMPAS.COM/RASYID RIDHO Pelabuhan Merak

Secara distribusi lalu lintas, mayoritas dari arah Timur, baik Trans-Jawa atau Bandung, dengan jumlah 290.755 kendaraan.

Rinciannya, sebanyak 171.101 kendaraan masuk Jabotabek via GT Cikampek Utama atau meningkat 217,4 persen dari normal. Dari arah Bandung via Jalan Tol Cipularang menuju GT Kalihurip Utama sebanyak 119.654 kendaraan, naik 110,5 persen.

Selanjutnya, kendaraan dari arah Merak yang melintas Jalan Tol Tangerang-Merak mencapai 104.917 unit. Sedangkan dari arah Puncak via Tol Jagorawi meningkat 58,7 persen dari kondisi normal dengan jumlah 92.314 kendaraan.

Lisye mengatakan, jumlah kendaraan yang kembali ke Jabotabek tersebut baru mencapai 30,45 persen dari prediksi arus balik sebesar 1,6 juta kendaraan pada periode H+1 sampai H+7 Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Baca juga: Jadi Lane Hogger di Tol Saat Balik Lebaran Bisa Berakibat Fatal

Antrean panjang kendaraan mulai terjadi di Gerbang Tol Cikampek Utama (Cikatama) 2, Selasa (25/3/2023) sore.Dok. Komunitas Drone Antrean panjang kendaraan mulai terjadi di Gerbang Tol Cikampek Utama (Cikatama) 2, Selasa (25/3/2023) sore.

"Untuk melayani masih tingginya volume kendaraan pada arus balik, Jasa Marga mendukung pelaksanaan rencana rekayasa lalu lintas dan pengaturan lalu lintas angkutan barang yang telah diperpanjang jadwal pelaksanaannya melalui Surat Keputusan Bersama (SKB)," ujar Lisye.

Selain itu, Lisye juga mengingatkan untuk menghindari perjalanan yang diprediksi jadi puncak arus balik kedua, yakni pada 30 April 2023 dan 1 Mei 2023.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com