Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brio Satya Jadi Mobil Terlaris Honda Oktober 2022

Kompas.com - 25/11/2022, 14:01 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Brio Satya kembali menjadi produk penyumbang penjualan terbesar bagi PT Honda Prospect Motor (HPM) di Oktober 2022.

Berdasarkan data yang diolah dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), mobil segmen LCGC tersebut mencatatkan penjualan 4.469 unit (wholesales) di bulan kesepuluh tahun ini. Artinya Brio Satya berkontribusi 40 persen pada penjualan Honda.

Baca juga: Janji Kemenhub, Penerapan Zero ODOL Tetap Berlaku pada 2023

Mobil terlaris Honda kedua juga masih ada All New HR-V yang mencatatkan penjualan 3.438 unit. Jika melihat ke bulan sebelumnya, torehan dari mobil Sport Utility Vehicle (SUV) alami penurunan 31 persen.

Kemudian, di posisi ketiga ada Brio RS yang mencatatkan 1.132 unit atau menyumbang 11 persen bagi Honda. Total wholesales Honda keseluruhan secara Nasional pada Oktober 2022 yaitu 9.962 unit.

All New Honda HR-VHPM All New Honda HR-V

Secara total keseluruhan Honda membukukan penjualan 106.947 unit pada Januari – Oktober 2022. Angka tersebut membuat Honda menempati posisi ketiga penjualan wholesales terbanyak secara nasional untuk periode tersebut.

Baca juga: Chery Belum Lirik Segmen MPV di Indonesia

Berikut daftar 5 mobil Honda terlaris di Indonesia Oktober 2022 (wholesales):
1. Brio Satya : 4.469 unit
2. HR-V : 3.438 unit
3. Brio RS : 1.132 unit
4. BR-V : 525 unit

Berikut daftar 5 mobil Honda terlaris di Indonesia September 2022 (wholesales):
1. Brio Satya : 4.826 unit
2. HR-V : 4.134 unit
3. BR-V : 2.005 unit
4. Brio RS : 1.420 unit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau