Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkendara di Musim Hujan, Perhatikan Bearing Roda Motor

Kompas.com - 12/11/2022, 19:42 WIB
Dicky Aditya Wijaya,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Berkendara sepeda motor saat musim hujan lebih berisiko. Roda jadi kunci menjaga stabilitas agar laju tetap aman melewati jalan yang licin.

Bila handling sudah tak stabil akan mudah membuat oleng terutama di tikungan. Terlebih roda depan, ada satu komponen yakni bearing roda yang sering diabaikan. 

Jika sudah oblak, bearing roda berpotensi memicu ban depan oleng. Banyak pengendara yang salah beranggapan saat roda depan tak stabil penyakitnya karena komstir yang sudah abnormal. 

"Saat kecepatan tertentu setang seperti terbuang ke kanan atau kiri. Apalagi kalau tikungan, akan lebih parah gejalanya," kata Nurhadi Muslim Kepala Bengkel Honda Zirang Motor Semarang kepada Kompas.com, Sabtu (12/11/2022). 

Baca juga: Toyota Ungkap Strategi Elektrifikasi di Negara ASEAN

Bedanya, jika sumber kerusakan dari komstir, setang justru berubah jadi berat bukan malah ringan seperti tak ada beban. 

"Kalau bearing rusak yang goyang rasanya dari bawah area roda. Sedangkan jika komstir jadi tidak nyaman saat digunakan belok," kata dia. 

Cek kondisi bearing depan bisa dilakukan dengan mudah. Cukup parkir menggunakan standar tengah, kemudian, roda depan bisa digoyangkan perlahan. 

Jika ternyata pada proses tersebut ditemukan gejala pelek oblak, bisa dipastikan bearing roda bermasalah. 

Pemeriksaan kondisi fisik ban motorDicky Aditya Wijaya Pemeriksaan kondisi fisik ban motor

"Kalau benar-benar oblak artinya bearing roda depan sudah masuk jadwal pergantian," tambahnya. 

Bearing roda biasanya rusak karena dipengaruhi kondisi jalan. Bisa juga disebabkan kendaraan sering membawa beban berat di luar batas wajar.

Masalah yang terjadi, bearing sering berkarat karena menerobos genangan air pada musim hujan. 

Baca juga: Mitsubishi Mulai Kirim New Xpander Cross ke Konsumen

Mengingat dampaknya fatal, Nurhadi menyarankan, jika gejala oblak sudah dirasakan pemilik kendaraan bisa langsung mengganti karena tak nyaman dan berisiko. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau