JAKARTA, KOMPAS.com - Motor sport dengan gaya neo retro banyak diminati seiring dengan perkembangan motor custom. Di kelas 250 cc, tak banyak pemainnya.
Kawasaki W250 adalah salah satunya, motor ini juga meluncur di Indonesia. Belum lama ini, W250 menemukan pesaingnya yang berasal dari Malaysia, yakni GPX Legend 250 Twin II.
Baca juga: Motor Baru Bergaya Retro Naked, Kawasaki Z650RS Resmi Meluncur
Dikutip dari Bikedekho.com, Minggu (24/10/2021), nuansa retro sangat terasa dari tampilannya, dengan lampu model bulat, spion bulat, dan bentuk tangki yang sederhana. Bahkan, pada tangkinya juga terdapat karet atau tank pad yang membantu paha untuk mencengkram.
Lampu depan dan lampu belakang juga termasuk modern. Sebab, sudah mengadopsi teknologi LED. Lalu, lampu depannya juga dilengkapi dengan Daytime Running Light (DRL).
Selain nuansa retro, kesan modern juga dibangun melalui suspensi depan model upside down dan dual shock di bagian belakang. Sokbreker belakang juga sudah pakai model tabung dari YSS G-Series.
Baca juga: Kawasaki Akan Rilis Motor Retro Baru Adik Z900RS
Lalu, panel instrumennya juga menggunakan layar LCD full digital. Informasi yang ditampilkan juga cukup lengkap pada speedometer berbentuk bulat tersebut.
Sistem pengeramannya pun mumpuni, karena di bagian depan sudah dibekali dengan double disc brake. Rem belakangnya juga sudah mengandalkan cakram.
Di bagian mesin, GPX membekali Legend 250 dengan mesin 234 cc 2-silinder. Mesinnya mampu menghasilkan tenaga hingga 15,8 tk dan torsi mencapai 15 Nm. Bobotnya juga cukup ringan, hanya 154 kg.
Harga resminya belum ditetapkan, tapi kabarnya akan ada di kisaran Rp 35 jutaan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.