JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagian motor dilengkapi dengan stabilizer pada bagian ujung setang, atau yang sering disebut dengan jalu setang.
Meski terkesan sederhana dan sering dianggap cuma aksesoris, jalu setang punya fungsi yang cukup penting. Bahkan berkaitan dengan keselamatan.
Baca juga: Berapa Biaya Perawatan Honda City Hatchback RS sampai 100.000 Km
Kepala Bengkel Honda Bintang Motor Cinere, Ribut Wahyudi, mengatakan, meminimalisir kerusakan, baik bodi hingga tuas rem atau kopling saat terjatuh.
“Stabilizer setang ini akan menjadi tumpuan saat motor terjatuh, jadi tuas gas tidak tertarik atau tertahan saat motor dalam posisi terjatuh,” katanya kepada Kompas.com, belum lama ini.
Sayangnya, tak banyak pemilik motor yang paham fungsi ini. Sehingga kadang dilepas agar lebih ringkas atau saat mengganti setang stabilizer-nya dicopot.
Padahal stabilizer sangat membantu. Sesuai namanya, kata Ribut, fungsi utama jalu setang untuk menjaga kestabilan kemudi setang akibat getaran dari jalan.
“Selain itu, stabilizer juga berfungsi untuk meredam getaran setang kemudi dan mengurangi dampak pada motor saat kecelakaan,” ujar Ribut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.