Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keeway GT270 Meluncur, Siap Saingi Yamaha Xmax dan Honda Forza

Kompas.com - 01/04/2021, 13:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar skutik besar semakin bergairah di Asia. Belum lama ini, Benelli Keeway Thailand baru saja meluncurkan Keeway GT270.

Dikutip dari Greatbiker.com, Kamis (1/4/2021), skutik yang diluncurkan untuk merayakan 10 tahun Benelli Keeway di Thailand ini memiliki desain yang tak kalah keren dari rivalnya, seperti Yamaha Xmax dan Honda Forza.

Baca juga: BMW Luncurkan C400X dan C400GT Model 2021, buat Jegal Xmax dan Forza

Keeway GT270 menggunakan mesin 4-tak, satu silinder, berpendingin cairan dengan kapasitas mesin 278 cc.

Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 21,4 tk pada 7.250 rpm dan torsi mencapai 23,5 Nm pada 5.750 rpm.

Keeway GT270Dok Superbikemag.com Keeway GT270

Soal urusan fitur, skutik besar ini juga tidak kalah canggih. GT270 sudah dilengkapi fitur smart key system (keyless).

Pada bagian panel meter juga menggunakan LCD full digital dengan kombinasi analog.

Sistem pencahayaan juga sudah mengadopsi teknologi LED dengan tambahan Daytime Running Light (DRL). Tak ketinggalan, fitur yang banyak dibutuhkan zaman sekarang, yakni USB charging port.

Baca juga: Yamaha Xmax 250 Punya Dua Warna Baru dengan Harga Sama

Di bagian sistem pengereman, rem depan dan belakang sudah cakram dan menggunakan teknologi Anti-lock Braking System (ABS). Rodanya pakai ukuran 13 inci, dengan ban depan berukuran 110/70 dan belakang berukuran 130/70.

Keeway GT270Dok Superbikemag.com Keeway GT270

Di Thailand, Keeway GT270 dibanderol 119.900 baht atau sekitar Rp 55,8 jutaan. Di Indonesia, Keeway yang dibawa juga oleh Benelli sementara ini baru menghadirkan motor cruiser V250.

Selain tipe standar, ada juga GT270 Extreme yang dibanderoll 134.900 baht atau sekitar Rp 62,8 jutaan. Bedanya, tipe Extreme dilengkapi dengan crash bar, sokbreker belakang Ohlins, dan grille lampu depan.

Keeway GT270Dok Superbikemag.com Keeway GT270

Jika GT270 dibawa ke Indonesia, bisa memberikan warna baru pada pilihan skutik 250 cc, serta menjadi lawan Yamaha Xmax, Honda Forza, dan Kymco Downtown 250 i atau X-Town 250i.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau