Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ikut Sesi Tes, Yamaha Malah Kompetitif di Sirkuit Misano

Kompas.com - 12/09/2020, 12:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebelum MotoGP Misano digelar, beberapa pabrikan menggelar sesi tes di sirkuit tersebut. Meski Yamaha termasuk pabrikan yang absen, tapi performanya masih kompetitif.

Bahkan, Yamaha menjadi pabrikan yang tercepat pada hari pertama MotoGP Misano, baik pada FP1 dan FP2.

Baca juga: Hasil FP2 MotoGP San Marino, Petronas Yamaha Mendominasi

Di FP1, Maverick Vinales mencatatkan waktu yang tercepat dengan 1 menit 32,198 detik. Lalu pada FP2, gantian Fabio Quartararo dengan catatan waktu lebih cepat 0,009 detik dari Vinales.

Valentino Rossi saat berlaga di MotoGP Misano. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)ANDREAS SOLARO Valentino Rossi saat berlaga di MotoGP Misano. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)

Valentino Rossi mengatakan, kondisi sirkuit sangat berbeda dibanding tahun lalu, karena aspalnya masih baru. Sehingga, grip yang dihasilkan lebih baik.

"Untuk itu, kami harus bekerja dengan cara berbeda dari yang kami lakukan tahun lalu. Ini juga sulit untuk ban, tapi impresi pertama tidaklah buruk," ujar Rossi, dikutip dari GPone.com.

Rossi sendiri hanya berada di urutan kesebelas pada FP1. Tapi, mengalami peningkatan pada FP2 dengan naik ke urutan kelima. Meski demikian, selisihnya dengan Quartararo masih tertinggal sekitar 0,5 detik.

Baca juga: Hoax, Dovi Bakal Gantikan Rossi di Petronas Yamaha

Sedangkan Vinales, mengaku merasa baik dengan trek Misano ini. Pebalap asal Spanyol tersebut ingin menebus kesalahannya yang gagal finis di seri sebelumnya.

"Pagi ini, saya merasa sangat baik di atas motor, tapi ini baru FP1. Kami harus bekerja keras untuk memahami ban, karena ban bekerja sangat berbeda dibandingkan tahun lalu," kata Vinales.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com