Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vinales Kuasai FP3 MotoGP Austria, Rossi Tertinggal Jauh

Kompas.com - 15/08/2020, 18:34 WIB
Stanly Ravel,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Maverick Vinales akhirnya berhasil menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas ketiga (FP3) di MotoGP Austria, Sabtu (15/8/2020). Pebalap Monster Yamaha tersebut berhasil mengasapi Jack Miller dan Andrea Dovizioso.

Pencapaian Vinales sekaligus membayar hasil buruknya di sesi latihan bebas kedua yang hanya mengantarkanya pada posisi kedelapan. Tertinggal jauh dari pebalap satelit yang mengusai posisi lima besar.

Alex Rins dari Suzuki Ecstar berhasil mempertahankan posisi diurutan keempat, sementara di bawahnya ditempati oleh pebalap Red Bull KTM Miguel Oliviera dengan selisih waktu yang cukup tipis dengan Rins.

Baca juga: Hasil FP2 MotoGP Austria: Miller Tercepat, Yamaha Masih Terseok

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

@maverick12official punches it out of Turn 1! ???? Can the @yamahamotogp man bounce back this weekend? ???? #AustrianGP ???????? #MotoGP #Motorcycle #Racing #Motorsport #MV12 #MaverickVinales #Vinales

A post shared by MotoGP (@motogp) on Aug 14, 2020 at 1:31am PDT

 

Rekan satu tim Vinales, Valentino Rossi, justru turun peringkat ke posisi 11 setelah sebelumnya menempati urutan kesembilan.

Sedangkan Joan Mir, Pol Espargarao, Fabio Quartarato, Danilo Petrucci, serta Cal Crutchlow berhasil masuk urutan 10 besar.

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP Austria, KTM Tebar Ancaman, Pol Espargaro Tercepat

Valentino Rossi saat latihan bebas di MotoGP Austria 2020Yamahamotogp Valentino Rossi saat latihan bebas di MotoGP Austria 2020

Sedangkan pebalap Repsol Honda, Alex Marquez, menempati urutan ke 17 bersama dengan Brad Binder dari Red Bull KTM yang berada di bawahnya.

Berikut hasil latihan bebas FP3 MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull, Sabtu (15/8/2020) ;

1. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 1'24.317s 20/22 306k
2. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20) +0.046s 8/9 312k
3. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20) +0.109s 20/20 319k
4. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.117s 12/12 309k
5. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16) +0.191s 20/20 312k
6. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.200s 15/15 306k
7. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM (RC16) +0.208s 13/17 310k
8. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.294s 21/21 307k
9. Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20) +0.346s 14/15 308k
10. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +0.644s 18/19 306k
11. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.704s 20/20 302k
12. Michele Pirro ITA Pramac Ducati (GP20) +0.722s 13/14 310k
13. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.731s 19/20 307k
14. Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +0.872s 16/16 304k
15. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +1.001s 19/20 304k
16. Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) +1.117s 11/14 309k
17. Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)* +1.150s 22/22 307k
18. Johann Zarco FRA Reale Avintia (GP19) +1.151s 20/22 306k
19. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)* +1.163s 16/16 308k
20. Bradley Smith GBR Aprilia Gresini (RS-GP) +1.336s 24/25 307k
21. Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V) +1.702s 21/22 305k
22. Tito Rabat SPA Reale Avintia (GP19) +4.788s 16/17 304k

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau