Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menanti CRF150L Versi Supermoto? Ini Jawaban Honda

Kompas.com - 06/02/2020, 15:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Astra Honda Motor (AHM) belum tertarik menghadirkan CRF150L versi supermoto. Hal ini agar masyarakat bisa dengan bebas menentukan arah modifikasi sesuai keinginan.

Secara tersirat, Thomas Wijaya, Direktur Pemasaran AHM mengatakan, supermoto bukan fokus Honda saat ini. Lagi pula untuk mengubah dari bentuk trail ke supermoto cukup mudah dengan menganti ban.

Baca juga: Honda CRF150L Punya Pilihan Warna Baru

"Kembali kalau segmen itu orang lebih ingin modifikasi ke arah off road atau on road itu silahkan, bebas, mereka kan punya kebebasan, untuk mengganti ban," kata Thomas di Jakarta, belum lama ini.

Honda CRF150L Extreme GreyFoto: Istimewa Honda CRF150L Extreme Grey

CRF150L meluncur pada 2017. Sejak saat itu motor belum banyak berubah kecuali pada 2019 lalu kembali mendapat pilhan warna baru, dari semula hanya satu (merah-putih) kini menjadi tiga warna.

Baca juga: Trabasan di Gunung dengan Honda CRF150L

"Apalagi sekarang kan kita sudah punya CRF150L baru yang warna hitam, itu kalau teman-teman mau dimodifikasi cakep buat dipakai di on road," katanya.

Saat ini cukup banyak pemain di segmen trail 150cc, ada Kawasaki KLX150, Honda CRF150L dan terbaru Yamaha WR 155R. Tapi yang khusus menawarkan seri supermoto hanya Kawasaki dengan D-Tracker 150.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com