Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mazda Bawa CX-8 Ke Indonesia Tanpa Mesin Turbo

Kompas.com - 22/11/2019, 18:13 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah hanya dijual untuk pasar Jepang, akhirnya Maza CX-8 resmi mendarat di Indonesia. SUV tiga baris ini hadir dalam dua pilihan, yakni Elite dan Touring.

Namun untuk spesifikasinya sendiri, ternyata PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) hanya memasukan CX-8 dengan mesin 2.500 Naturally Aspirated (NA), bukan yang sudah mengusung mesin turbo seperti yang digunakan CX-9.

Lantas apa alasannya, menjawab hal ini Direktur Sales, Marketing, dan Public Relations PT EMI Ricky Thio, mengatakan bila hal tersebut dilakukan atas dasar beberapa pertimbangan.

Baca juga: Meluncur di Indonesia, Mazda CX-8 Dibanderol Mulai Rp 660 Jutaan

"Sebenarnya bukan masalah bisa atau tidak bisa, tapi lebih melihat dan menyesuaikan dengan kebutuhan. Kalau dilihat CX-8 ini ada yang 7-seater dan 6-seater jadi lebih ke arah people mover, untuk CX-9 sendiri awalnya adalah untuk pasar Amerika Serikat (AS)," ucap Ricky usai sesi peluncuran di Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Mazda CX-8 resmi meluncur di Indonesia Mazda CX-8 resmi meluncur di Indonesia

Menurut Ricky, untuk CX-9 kenapa dihadirkan menggunakan mesin 2.500 cc turbo karena untuk menyesuaikan statusnya sebagai sebuah SUV flagship Mazda. Namun bukan berarti, dari sisi kemewahan CX-8 tidak mewah.

Karena konsumen bisa memiliki CX-8 dalam dua tipe, yakni versi Elite dengan trim yang lebih berkelas, atau versi Touring yang menjadi model entry level-nya.

Untuk harga. tipe Elite dipasarkan sebesar Rp 746,8 juta dan Touring Rp 664,8 juta.

"Jadi soal menyesuaikan dari kebutuhan saja. Untuk masalah premium dan lain-lain, CX-8 juga mewah, ada captain seat dan sudah terbungkus Nappa Lather juga," ujar Ricky.

Baca juga: Mazda Masih Mengandalkan Impor Ketimbang Rakit Secara Lokal

Sedangkan ketika ditanya kenapa akhirnya Mazda berani memasukan CX-8 di Indonesia setelah ada CX-5 dan CX-9, Presiden Direktur PT EMI Roy Arman Arfandy, menjelaskan hal ini dilakukan karena adanya permintaan.

Mazda CX-8 resmi meluncur di Indonesia Mazda CX-8 resmi meluncur di Indonesia

Konsumen Mazda juga mengingingkan sebuah SUV yang ideal dalam hal dimensi, lantaran sebagian konsumen ada yang beranggapan bila dimensi CX-5 terlalu kecil, dan bila langsung lompat ke CX-9 terlalu besar.

"Karena ada demand-nya jadi akhirnya kenapa kita masukan. Input dari konsumen juga ada yang bilang mereka butuh SUV yang pas, karena CX-5 dianggap terlalu kecil, sedangkan CX-9 dianggap kebesaran," ujar Roy di waktu yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com