Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Generasi Baru Jeep Wrangler Meluncur di Indonesia

Kompas.com - 02/12/2018, 12:02 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - All New Jeep Wrangles akhirnya resmi meluncur di Indonesia, Sabtu (1/12/2018). Mobil legendari dengan kemampuan off-road ini kembali hadir di bawah naungan Hascar yang kini menjadi agen tunggal pemegang merek (ATPM) Jeep di Indonesia.

Meski sekilas tampilannya sama dengan line-up terdahulu, namun bila dilihat secara detail banyak perubahan yang telah dilakukan. secara keseluruhan, generasi baru Wrangler ini hadir lebih modern bagi para pecintanya di Tanah Air.

"Sudah banyak yang menantikan kehadiran Wrangler terbaru di Indonesia. Generasi ini datang dengan banyak pembaruan dari beragam sektor selain tetap mempertahankan tampilan ciri khasnya," ucap Ari Utama selaku CEO Hascar, saat seremoni peluncuran di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (1/12/2018)

Baca juga: Jeep, Nama Merek Atau Jenis Mobil?

Tampilan unik dari Jeep memang tetap dipertahankan, salah satunya melalui kisi gril yang terinspirasi dari CJ dan desain lampu bulat pada bagian depannya. Meski sekilas sama, namun banyak unsur modern yang diterapkan, contohnya seperti sistem pencahayaan yang kini mengaplikasi LED.

Menurut Ari, kemunculan Wrangler ini akan menjadi pintu awal bagi Hascar memulai debutnya. Karena di 2019 mendatang, dia memastikan semua varian Wrangler akan hadir di Indonesia, mulai dari Sport dua dan empat pintu, Sahara empat pintu, serta Rubicon dengan pilihan dua dan empat pintu.

"Tahun depan semua varian Wrangler akan kami lengkapi, dan pastinya dengan model-model lain seperti Compass yang secara tren dari segmen SUV sedang bagus," kata Ari. 

Baca juga: Desain Jimny Disebut Tiru Jeep, Ini Kata Suzuki

All new Jeep Wrangler 2.0 L resmi masuk Indonesia stanly All new Jeep Wrangler 2.0 L resmi masuk Indonesia

Generasi terbaru Wrangler hadir dengan mesin empat silinder berkubikasi 2.000 cc yang telah dilengkapi twin scroll turbocharger. Meski kapasitasnya tidak sebesar model terdahulu, tapi di atas kertas tenaganya mencapai 270 tk dan torsi 400 Nm, yang disalurkan pada sistem transmisi delapan percepatan otomatis. Kondisi ini tak lepas dari pemangkasan bobotnya setelah menggunakan material baru yan diklaim berkurang hingga 100 kg.

Hascar membanderol Wrangler terbaru ini muladi dari Rp 1,199 miliar untuk tipe Sport hingga Rp 1,599 miliar untuk Rubicon empat pintu. Semua harga dipasarkan dalam kondisi off the road Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com