Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Mobil Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle

Kompas.com - 20/05/2018, 13:50 WIB
Febri Ardani Saragih,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Sumber Motor1.com

JAKARTA, KOMPAS.com – Pernikahan keluarga kerajaan Inggris, Pangeran Harry dan artis Hollywood, Meghan Markle, berlangsung megah, bersejarah, dan sangat berbudaya Inggris, sampai ke pilihan mobil pernikahannya, merek lokal Rolls-Royce.

Lonceng di Kapel St. George berbunyi mengiri kedatangan keduanya yang turun dari Phantom IV, pada Sabtu (19/5/2018).

Baca juga: Pangeran Harry dan Meghan Resmi Menjadi Pasangan Suami Istri

Phantom IV merupakan model langka, cuma 18 unit yang pernah dibuat Rolls-Royce pada 1950 – 1956. Tidak semua orang bisa memilikinya karena hanya diproduksi buat kolega Rolls-Royce dari kalangan kerajaan dan pemimpin negara.

Pangeran Harry dan Meghan Markle meninggalkan Kapel St George di Kastil Windsor setelah pemberkatan pernikahan di Windsor, Inggris, Sabtu (19/5/2018). Sebanyak 600 tamu undangan menghadiri jamuan makan siang dan makan malam pada acara resepsi, ditambah 2.640 tamu dari warga biasa yang akan menimati teh dan kudapan di Istana Windsor.AFP PHOTO/POOL/BEN BIRCHALL Pangeran Harry dan Meghan Markle meninggalkan Kapel St George di Kastil Windsor setelah pemberkatan pernikahan di Windsor, Inggris, Sabtu (19/5/2018). Sebanyak 600 tamu undangan menghadiri jamuan makan siang dan makan malam pada acara resepsi, ditambah 2.640 tamu dari warga biasa yang akan menimati teh dan kudapan di Istana Windsor.

Rolls-Royce Phantom IV digunakan sebagai mobil pernikahan pangeran Harry dan Meghan Markle.MOTOR1.com Rolls-Royce Phantom IV digunakan sebagai mobil pernikahan pangeran Harry dan Meghan Markle.

Dinilai dari penampakannya saat pernikahan, kondisi Phantom IV sangat apik. Tentu bisa dipahami begitu karena unit itu dipelihara kerajaan. Mobil ini juga punya ornamen khas Rolls-Royce di atas kap mesin, The Spirit of Ecstasy.

Rolls-Royce Phantom IV digunakan sebagai mobil pernikahan pangeran Harry dan Meghan Markle.MOTOR1.com Rolls-Royce Phantom IV digunakan sebagai mobil pernikahan pangeran Harry dan Meghan Markle.

Sebelum digunakan Harry dan Meghan, Phantom IV juga pernah mengantar pangeran William dan Kate Middleton saat menikah pada 2011.

Saat ini hanya 16 unit Phantom IV yang diketahui ada. Selain yang digunakan buat pernihahan kerajaan Inggris, 15 unit lainnya bisa ditemukan di museum dan jadi koleksi kolektor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Motor1.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com