Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar Pengunjung IIMS pada Suzuki All New Ertiga

Kompas.com - 21/04/2018, 08:02 WIB
Alsadad Rudi,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - Suzuki resmi meluncurkan All New Ertiga saat perhelatan hari pertama ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (19/4/2018).

Kehadiran Ertiga generasi terbaru ini ternyata memancing rasa penasaran masyarakat luas. Mereka pun langsung berbondong-bondong datang mengunjungi stan Suzuki yang berlokasi di Hall A JIEXpo.

Tidak cuma yang tinggal di wilayah Jakarta dan sekitarnya, cukup banyak juga pengunjung stan Suzuki yang berasal dari luar Jabodetabek. Hal itulah yang ditemui Kompas.com, Jumat (20/4/2018).

Baca juga : Suzuki Ertiga Baru ke Tangan Konsumen Sebelum Lebaran

Pengunjung IIMS 2018 yang sedang mengamati All New Ertiga di stan Suzuki, di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).Kompas.com/Alsadad Rudi Pengunjung IIMS 2018 yang sedang mengamati All New Ertiga di stan Suzuki, di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).

Salah satu warga luar Jabodetabek yang terpantau tengah asyik mengamati Ertiga generasi terbaru adalah Wahyu (39) asal Bandung. Pria yang bekerja di perusahaan BUMN ini menilai Ertiga terbaru terasa jauh lebih nyaman dibanding yang lama. Sebab Wahyu pernah merasakan naik Ertiga lama milik salah seorang temannya.

"Kalau lihat fitur-fiturnya yang ada GPS, touchscreen juga, dengan harga yang ada, worth it lah. Value for money. Cukup recommended untuk kebutuhan 7-seaters," ucap pria yang kini memiliki Suzuki Ignis ini.

Pendapat serupa juga disampaikan Faisal (40) asal Lampung. Beberapa tahun silam, Faisal pernah punya Ertiga. Dari hasil pengamatannya, Ertiga terbaru memiliki banyak ubahan dibanding yang lama.

Baca juga : Suzuki Yakinkan All New Ertiga Sudah Rasa Indonesia

"Visualnya bagus ya. Lebih good looking dibanding yang lama. Desainnya berubah," kata pria yang bekerja di lembaga keuangan ini.

Pengunjung IIMS 2018 yang sedang mengamati All New Ertiga di stan Suzuki, di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).Kompas.com/Alsadad Rudi Pengunjung IIMS 2018 yang sedang mengamati All New Ertiga di stan Suzuki, di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).

Sementara itu, Budi (54) menilai ada satu kelebihan Ertiga terbaru dibanding yang lama, yakni ruang di baris belakang yang lebih lega.

"Space belakangnya saya coba duduk di belakangnya lebih nyaman. Karena saya sudah pernah naik yang lama," ucap karyawan salah satu perusahaan BUMN ini.

Baca juga : Minat Boyong All New Ertiga, Sediakan Rp 5 Juta

Pengunjung IIMS 2018 yang sedang mengamati All New Ertiga di stan Suzuki, di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).Kompas.com/Alsadad Rudi Pengunjung IIMS 2018 yang sedang mengamati All New Ertiga di stan Suzuki, di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).

Ajang IIMS 2018 masih akan berlangsung hingga 29 April mendatang. Bagi yang juga penasaran dengan Ertiga, mendatanginya langsung ke JIExpo Kemayoran mungkin bisa jadi alternatif.

Sebab tidak cuma melihat-lihat pameran mobil terbaru, pengunjung IIMS 2018 juga dapat menemukan berbagai hiburan seputar dunia otomotif lainnya, dari mulai pameran mobil kuno, motor-motor kustom hingga test drive mobil dan motor dari berbagai jenis dan merek.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com