Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lexus Cari Orang Kaya di Luar Jawa

Kompas.com - 23/11/2017, 12:22 WIB
Aris F Harvenda

Penulis

Medan, KompasOtomotif - Ada hal yang berbeda pada GIIAS Medan di Santika Convention, Medan, Sumatera Utara, 22-26 November 2017. Pada gelaran kali ini Lexus Indonesia ikut serta meramaikan acara tersebut dengan memajang LX570, GS200t, dan RX200t.

"Sebenarnya kita belum benar-benar fokus ke sana. Keikutsertaan ini adalah permintaan dari teman-teman Lexus enthusiast di Medan yang menginginkan kami hadir. Dengan begitu mereka bisa melihat secara langsung produk-produk Lexus," kata General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja saat dihubungi KompasOtomotif, (22/11/2017).

Kendati belum serius Adrian menuturkan, pihaknya tetap mengedepankan konsep eksklusif dan layanan premium bagi calon konsumen di pameran. Sebab, lanjut Adrian, Lexus punya standard khusus untuk setiap penampilan di mana pun berada.

Lexus LC 500 di GIIAS 2017.KompasOtomotif-Donny Apriliananda Lexus LC 500 di GIIAS 2017.

"Kalau soal target kita tidak mematok angka khusus. Kami juga tidak ada program penjualan atau promo, sebab kita kan stock limited," ujar Adrian.

[Baca juga : Kredit Toyota Cuma Rp 1 Juta per Bulan]

Mengenai demand, disebutkan bahwa SUV masih mendominasi, baik di Medan ataupun nasional. Secara umum model RX masih jadi favorit konsumen saat ini.

"Kira-kira dominasi RX mencapai 50 persen," kata Adrian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau