Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Diler Mau Balikan Kalau Ford Jualan Lagi

Kompas.com - 12/10/2017, 10:44 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Salah satu perusahaan mantan diler Ford, Auto Kencana (AK) Group, menyatakan bakal terlibat bila Ford mau menjual mobil lagi di Indonesia. Kabarnya, pemegang hak purna jual Ford di dalam negeri, RMA Indonesia, ingin berekspansi bisnis ke penjualan mobil pada tahun depan.

“Kami pasti akan ikut tapi tidak akan sebesar dulu lagi,” kata Nugroho Suharlim, Chief Operating Officer Auto Kencana (AK) Group, Rabu (11/10/2017).

Baca: RMA Mau Status Importir atau APM Ford?

Selepas keputusan mendadak Ford Motor Indonesia hengkang pada tahun lalu, para diler ketiban rugi. Buat menyelematkan diri sekaligus tetap memutar roda bisnis, diler-diler Ford beralih ke merek lain.

Cara itu sudah dilakukan AK Group. Nugroho mengatakan sudah ada sembilan mantan diler Ford dari perusahaannya yang mengibarkan merek lain. Sementara itu masih ada mantan diler Ford lain yang statusnya menganggur atau sedang dalam proses perpindahan.

Nugraha belum bisa mengatakan berapa banyak diler dari AK Group yang akan ikut RMA Indonesia. Pasalnya, dia mengatakan pihak RMA Indonesia juga belum mengeluarkan pernyataan resmi ke pihak diler. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com