Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KIA Sportage Platinum Dibanderol Rp 355 Juta

Kompas.com - 05/09/2012, 17:29 WIB

Jakarta, KompasOtomotif – Sportage Platinum, hari ini diluncurkan oleh PT KIA Mobil Indonesia (KMI) di Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat dengan banderol Rp 355 juta atau Rp 50 juta lebih mahal dari varian standar. Fitur yang ditambahkan pada eksterior varian ini adalah panaromic roof dan Daytime Running Light (DRL). Sedangkan untuk interior, DVD dengan layar sentuh dan sistem navigasi.

bagi penumpang belakang, telinga dimanjakan  dengan enam speaker plus subwoofer dengan headrest dengan monitor. Untuk keselamatan, dipasang dua kantung udara, sensor parkir plus kamera untuk melihat kondisi di belakang mobil, Downhill Brake Control (DBC) dan Hill Assist Control (HAC) menjaga kendaraan tidak mundur setelah berhenti di tajnjakan. Lainnya, auto cruise control dan anti-lock braking system (ABS).

"Jangan dilihat lebih mahal Rp 50 jutanya. Dengan fitur lengkap dan menarik, kami yakin konsumen lebih banyak yang memilih Sportage Platinum. Alasannya, harganya (value for money) lebih kompetitif  dibandingkan dengan SUV sekelas," tegas Hartanto Sukmono, Direktur Pemasaran KMI.

Sportage Platinum ditawarkan dengan 4 pilihan warna, bright silver, clear white, mineral silver dan black cherry. Fitur utama andalan Sportage tetap dipertahankan seperti posisi pengemudi yang tinggi, dan tingkat keamanan serta kemampuan mesin yang handal.

SUV Kia ini mengandalkan mesin Theta II 2.000cc DOHC, Dual CVVT DLI (distributorless Ignition) dan VIS (Variable Induction System) yang menghasilkan teanga 166 PS @6.200 rpm dan torsi maksimum 20,1 Nm @4.600 rpm.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com