Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skutik Baru Yamaha untuk Merebut Kembali Posisi Top

Kompas.com - 25/05/2011, 08:40 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Selama 2011, dominasi Yamaha di segmen skuter otomatik (skutik) terjungkal oleh Honda yang menyerbu dengan berbagai model. Akibatnya, untuk segmen ini, jatah Yamaha turun menjadi 44,2 persen atau baru menjual 601.940 unit Mio dari total penjualan skutik 1.341.795 unit. Sementara Honda dengan berbagai varian skutik telah menjual 699.168 unit atau 52,1 pesen. Segmen skutik sendiri kini sudah mengambil porsi 49,6 persen dari seluruh kendaraan roda dua yang dihasilkan oleh anggota AISI.

Salah satu faktor yang menyebabkan Yamaha kehilangan posisi top karena salah satu model skutik Honda, yaitu Scoopy, "meledak". Honda juga punya varian lain seperti Vario Techno. Xeon yang semula diharapkan memperkuat dominasi Yamaha ternyata tidak bisa berbuat banyak.

Yamaha berharap bisa kembali meraih 50 persen pangsa pasar skutik Indonesia. Eko Prabowo, General Manager Promotion and Motorsport Yamaha Motor Kencana Indonesia, berharap, kehadiran model baru akan mengembalikan posisi mereka merajai pasar skutik Indonesia.

"Insya Allah bisa mencapai 50 persen di akhir tahun. Mudah-mudahan lancar," kata Eko di Gatot Subroto, Jakarta Selatan, kemarin (24/5/2011), tanpa menyebut model skutik baru yang akan dipasarkan. Apakah Fino atau Fiore, juga tampil dengan gaya retro dan sekarang dipasarkan di Thailand?

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com