Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi Chery J6, Jip Listrik buat Off Road

Kompas.com - 01/11/2024, 12:02 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Adapun untuk varian AWD punya delapan mode berkendara untuk memfasilitas semua kondisi jalan, pilihannya yaitu Eco, Nomal, Sport, Custom, All Road, Slippery, Beach, Muddy.

Baca juga: Truk Tabrak Mobil dan Motor di Tangerang, Ingat Ancaman Tabrak Lari

Mobil ini juga sudah memakai fitur Vehicle to Load (V2L) 3.3 kW yang memungkinkan baterai menjadi sumber listrik untuk kebutuhan perangkat elektronik.

Fitur dari sisi keamanan Chery membenamkan ABS, EBD, Traction Control System, Electronic Stability Program, Stability Control System, Emergency Braking System, Hill Start Assist, dan Hill Descent Control.

Baca juga: Pilihan Helm Berbahan Serat Karbon Buatan Lokal, mulai Rp 2,8 Juta

ADAS 

Chery J6 dibekali dengan fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS), fitur yang seloah jadi standar mobil modern. Rincian ADAS pada mobil ini yaitu:

  1. Adaptive Cruise Control
  2. Lane Keeping Assist
  3. Lane Change Warning System
  4. Lane Departure Warning
  5. Blind Spot Monitoring System
  6. Rear Cross Traffic Alert
  7. Front Collision Warning System
  8. Rear Collision Warning System
  9. Automatic Emergency Braking
  10. Door Open Warning
  11. Departure Warning System
  12. Traffic Jam Assist.

Chery J6Foto: KOMPAS.com/Gregy Chery J6

Baterai dan motor listrik

Chery J6 penggerak RWD pakai baterai berkapasitas 65,69 kWh, dengan klaim jarak tempuh 426 km (NEDC) jika baterai terisi penuh.

Mobil menggunakan satu motor listrik yang ditempatkan di roda belakang yang mampu menghasilkan tenaga 184 Tk dan torsi 220 Nm. Akselerasi dari 0-100 Kpj ditempuh dalam 10,5 detik dan mampu melaju hingga kecepatan 150 Kpj.

Baca juga: Produsen Pelumas Ini Luncurkan Oli Mesin Khusus Motor Matik

Adapun untuk penggerak  AWD menggunakan baterai berkapasitas 69,77 kWh dengan klaim jarak tempuh 418 km (NEDC).

Mobil dibekali dua motor yang dipasang di depan dan belakang. Motor listriknya menghasilkan tenaga 275 Tk. Akselerasi 0-100 Kpj ditempuh dalam 6,5 detik dengan kecepatan puncak 150 Kpj.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau