JAKARTA, KOMPAS.com - Sasis bus Volvo saat ini terkenal dengan mesinnya yang bertenaga dengan teknologi yang canggih. Sebut saja B11R, sasis tronton yang menghasilkan tenaga 450 TK, salah satu yang terbesar saat ini.
Bukan cuma menghadirkan sasis yang superior, Volvo sejak lama juga ingin jadi pionir. Salah satunya saat menghadirkan sasis bus pertama yang pakai suspensi udara, yakni B7R.
"Kami perusahaan pertama yang masukkan bus air suspension, waktu zaman B7R," kata Eka Lovyan, COO PT Indotruck Utama selaku diler Volvo Trucks di Indonesia, belum lama ini.
Baca juga: Bus Volvo dengan Transmisi Otomatis Diklaim Lebih Aman Libas Tanjakan
Saat itu banyak yang pandang sebelah mata terkait penggunaan suspensi udara. Sedangkan sasis bus lain masih mengandalkan per daun, dibilang lebih tahan banting.
"Orang bilang, pasti cepat hancur (suspensi udara), jalan Indonesia masih berlubang. Tapi kita harus mulai, kasih sensasi ke penumpang, PO bus, gimana sih enaknya bus air suspension," kata Eka.
Baca juga: Jadwal MotoGP Indonesia 2024, Balapan Digelar Akhir Pekan Ini
Memang saat itu, medio 2000-an Volvo B7R tidak terlalu tenar. Pembelinya tidak banyak serta suku cadangnya sulit untuk didapatkan.
Tapi sekarang Volvo jadi salah satu sasis bus pilihan PO AKAP antar kota. Teknologi serta mesin yang bertenaga jadi poin keunggulan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.