Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Volvo dengan Transmisi Otomatis Diklaim Lebih Aman Libas Tanjakan

Kompas.com - 20/09/2024, 08:12 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

2

JAKARTA, KOMPAS.com - Volvo menawarkan dua sasis bus antarkota di Indonesia, yakni B8R dan B11R. Kedua model tersebut cuma tersedia dengan transmisi otomatis, yakni i-Shift.

Penawaran transmisi otomatis selain memberi rasa premium, tapi juga diklaim lebih aman buat melibas jalanan Indonesia yang banyak tanjakan. Seperti yang dikatakan COO Indotruck Utama selaku diler Volvo Trucks di Indonesia Eka Lovyan.

"Banyak jalanan di Indonesia terutama yang menanjak, kalau pakai transmisi manual itu bahaya (rawan mundur). Jadi pengemudi itu harus benar-benar ahli," kata Eka di Jakarta, Rabu (18/9/2024).

Baca juga: MG Motor Indonesia Buka Peluang Rakit Lokal Cyberster

Sedangkan kalau transmisi otomatis, Eka bilang akan mudah melibas tanjakan, tinggal tekan pedal gas saja. Nantinya perpindahan gigi bakal diatur secara otomatis, lebih tidak berisiko.

Baca juga: Ciri Khas Truk Volvo di Indonesia, Spesialis Bawa Barang Berat


"Tinggal injak gas saja kan. Jadi moga-moga enggak ada cerita bus turun ke bawah enggak kuat nanjak," kata Eka.

Eka menyebut sasis B8R paling diminati di daerah Sulawesi karena keandalannya melibas tanjakan. Selain itu, saat bertemu turunan, sasis bus Volvo juga dilengkapi dengan pengaturan engine brake secara otomatis yang makin memudahkan pengemudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

2
Komentar
u turunan gmn? apakah mengandalkan rem tidak bahaya? kalau manual bs dibantu engine break ng menurunkan gigi persneling


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Kapolri soal Pantauan Arus Mudik Lebaran 2025: Fatalitas dan Keamanan Lebih Baik dari Tahun
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau