Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sering Gonta-ganti Merek Oli Mesin Bisa Berdampak Buruk

Kompas.com - 23/08/2024, 18:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Gonta-ganti merek oli mesin mobil masih sering dilakukan pemilik kendaraan, padahal kebiasaan ini bisa berdampak buruk bagi mesin karena bisa berdampak buruk.

Salah satu masalah yang dapat timbul adalah munculnya sludge atau endapan lumpur di dalam mesin, sehingga menyumbat saluran oli, mengganggu aliran pelumas dan akhirnya kerusakan komponen mesin.

Muchlis, Pemilik Bengkel Spesialis Toyota Mitsubishi, Garasi Auto Service mengatakan, memang benar jika gonta-ganti oli yang beda merek bisa mengakibatkan sludge atau lumpur.

Baca juga: TVS Santai Hadapi Motor Listrik China, Percaya Seleksi Alam

Ilustrasi ganti oli cvt pada mobil.Astra Peugeot Ilustrasi ganti oli cvt pada mobil.

“Nah betul, karena setiap merek oli punya komposisi yang berbeda, kalau sering gonta-ganti merek oli tertentu ada reaksi yang bisa menimbulkan sludge,” kata Muchlis kepada Kompas.com, Jumat (23/8/2024).

Setiap pelumas dibuat dengan formula yang menyesuaikan materi dan karakter mesin, termasuk dalam penggunaan zat aditif.

Sehingga, tiap merek oli memiliki kandungan zat aditif berbeda-beda satu dengan yang lainnya. Sludge muncul akibat kedua merek oli tidak dapat bercampur dan menyisakan endapan lumpur.

Baca juga: Mobil Bekas yang Transmisi Matiknya Bermasalah Sebaiknya Jangan Dibeli


“Sebenarnya spesifikasi kekentalan oli SAE sama, tapi komposisi zat aditif yang terkandung di setiap merek berbeda,” kata Muchlis.

Sebagai informasi, SAE adalah badan internasional yang indeks kekentalannya dipakai internasional. Untuk mesin bensin saat ini di SAE 0w-20, 5W-30, 10W-30, 10W-40. Sedangkan oli mesin diesel di SAE 15W-40, 10W-40.

Maka dari itu, untuk menjaga performa optimal dan mencegah kerusakan pada mesin, pemilik mobil disarankan untuk memilih merek oli secara konsisten dan sesuai dengan rekomendasi pabrikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Transjakarta Perpanjang Layanan 4 Rute Bus ke Terminal Saat Nataru

Transjakarta Perpanjang Layanan 4 Rute Bus ke Terminal Saat Nataru

Niaga
Bus Baru PO Garuda Mas, Pakai Bodi Laksana Legacy SR3 Neo XHD Prime

Bus Baru PO Garuda Mas, Pakai Bodi Laksana Legacy SR3 Neo XHD Prime

Niaga
Rekayasa Lalu Lintas Operasi Lilin Candi 2024 Polda Jawa Tengah

Rekayasa Lalu Lintas Operasi Lilin Candi 2024 Polda Jawa Tengah

News
Daftar 10 Mobil Terlaris di Indonesia, BYD M6 Disalip Honda WR-V

Daftar 10 Mobil Terlaris di Indonesia, BYD M6 Disalip Honda WR-V

Feature
Video Viral, Iseng Pasang Tangga di Tengah Jalan Bikin Celaka Pengendara Lain

Video Viral, Iseng Pasang Tangga di Tengah Jalan Bikin Celaka Pengendara Lain

Feature
Berbagi Pengalaman Isi Daya Mobil Listrik di SPKLU Tol Transjawa

Berbagi Pengalaman Isi Daya Mobil Listrik di SPKLU Tol Transjawa

Feature
Ini 5 Aplikasi untuk Cek Kemacetan Lalu Lintas di Jalan Tol

Ini 5 Aplikasi untuk Cek Kemacetan Lalu Lintas di Jalan Tol

Tips N Trik
Polda Jateng Gelar Operasi Lilin Candi 2024 Mulai Hari Ini, Minggu 22 Desember

Polda Jateng Gelar Operasi Lilin Candi 2024 Mulai Hari Ini, Minggu 22 Desember

News
Joki Jalur Alternatif di Puncak yang Peras Rp 850.000 Ditangkap Polisi

Joki Jalur Alternatif di Puncak yang Peras Rp 850.000 Ditangkap Polisi

News
Sosok Polantas Viral, Pilih Jadi Pemulung daripada Terima Suap

Sosok Polantas Viral, Pilih Jadi Pemulung daripada Terima Suap

Feature
Video Mobil Lewat Jalur Alternatif Puncak, Diperas Joki Rp 850.000

Video Mobil Lewat Jalur Alternatif Puncak, Diperas Joki Rp 850.000

Feature
Catat Jadwal Contraflow di Tol Jagorawi Hari Ini

Catat Jadwal Contraflow di Tol Jagorawi Hari Ini

Tips N Trik
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Minggu 22 Desember 2024

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Minggu 22 Desember 2024

News
[POPULER OTOMOTIF]  Langkah yang Perlu Diambil Saat Mobil Mengalami Overheat | Bicara Kemungkinan Mitsubishi DST Meluncur di Indonesia

[POPULER OTOMOTIF] Langkah yang Perlu Diambil Saat Mobil Mengalami Overheat | Bicara Kemungkinan Mitsubishi DST Meluncur di Indonesia

News
Apakah CVT Cocok untuk Pengemudi dengan Gaya Agresif?

Apakah CVT Cocok untuk Pengemudi dengan Gaya Agresif?

Teknologi
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau