Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Gowa Tawarkan Ganti Mobil Baru untuk Korban Kecelakaan

Kompas.com - 16/08/2024, 06:42 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Insiden kecelakaan yang melibatkan mobil Hyundai Creta baru-baru ini menjadi sorotan di media sosial. Menanggapi kejadian ini, Hyundai Gowa, diler terbesar Hyundai di Indonesia, meluncurkan program "New Car Replacement Guarantee."

Program ini diproyeksikan untuk membantu pelanggan yang mengalami kecelakaan dengan memberikan jaminan penggantian mobil baru.

Program ini menawarkan penggantian unit baru untuk pelanggan yang memiliki Hyundai Stargazer, Stargazer X, atau Creta, jika mobil mereka mengalami kerusakan akibat kecelakaan yang mencapai minimal 50 persen dari harga kendaraan.

Baca juga: Waspada Modus Pencurian Motor Berkedok Debt Collector

"New Car Replacement Guarantee menunjukkan sebuah komitmen nyata dari Hyundai Gowa (PT Gowa Modern Motor) dan PT Hyundai Motors Indonesia dalam memberikan perlindungan dan kenyamanan terbaik bagi para pelanggan setia bahkan dalam situasi yang tidak terduga," ujar Hariyadi Kaimuddin, Director in Charge PT Gowa Modern Motor, Kamis (15/8/2024).

Hyundai Gowa luncurkan New Car Replacement Guarantee untuk ganti mobil baru pelanggan jika rusak parah akibat kecelakaan.ilhamkarim/kompas.com Hyundai Gowa luncurkan New Car Replacement Guarantee untuk ganti mobil baru pelanggan jika rusak parah akibat kecelakaan.

David dan Ali Sutanto, yang mobilnya mengalami kerusakan serius akibat kecelakaan, resmi menerima unit pengganti dari Hyundai Gowa.

David, yang membeli Hyundai Creta Style berwarna putih di cabang Hyundai Kebon Jeruk, serta Ali Sutanto, yang membeli Hyundai Creta Prime satu tone berwarna hitam di cabang Hyundai Lotte Mall, menerima unit pengganti yang sama dengan tipe dan model yang mereka miliki sebelumnya.

Acara penyerahan unit pengganti dilakukan di showroom Hyundai Gowa Kebon Jeruk (15/8/2024). Dalam kesempatan tersebut, Hariyadi menekankan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen Hyundai Gowa untuk memberikan pelayanan terbaik.

Baca juga: PO Widji Lestari Luncurkan Bus Pariwisata Baru, Pakai Kelir Anyar

“Hyundai Gowa akan terus berkomitmen dalam menyediakan layanan yang terbaik bagi pelanggan, sesuai dengan slogan kami 'Your First Choice'. Kami selalu mengupayakan keamanan, kenyamanan, dan kemudahan untuk pelanggan,” kata Hariyadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau