Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Umumkan Akan Bermain Mobil Hybrid

Kompas.com - 11/08/2024, 11:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Indonesia secara tidak langsung telah memutuskan tidak akan memberikan insentif atau subisi kepada mobil hibrida atau hybrid electric vehicle (HEV).

Namun rupanya hal itu tak membuat Hyundai melihatnya sebagai suatu kemunduran. Justru setelah keputusan itu Hyundai sebagai pabrikan yang sebelumnya fokus pada mobil listrik akan terjun menghadirkan mobil hybrid.

Baca juga: Voltron Resmikan SPKLU di Rest Area Tol Cipularang KM 88A

Hyundai Ioniq 6 Black EditionDok. Hyundai Hyundai Ioniq 6 Black Edition

Kepastian tersebut diungkap oleh Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer (COO) PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), yang mengatakan, tahun ini Hyundai akan meluncurkan mobil hybrid.

“Kalau bicara mengenai hybrid Hyundai sebentar lagi akan meluncurkan salah satu produk kita yang hybrid juga,” kata Frans yang ditemui di Jakarta, Jumat (9/10/2024).

Frans mengatakan, keputusan pemerintah tolak insentif mobil hybrid baik buat pertumbuhan mobil hybrid. Sebab ada kepastian dari pemerintah, dan konsumen juga tidak takut harga mobil hybrid jadi turun karena ada program subsidi.

Baca juga: Pasar Jongkok Otomotif 2024 Siap Digelar di Cibis Park

Hyundai Stargazer di GIIAS 2024.KOMPAS.com/ Aditya Hyundai Stargazer di GIIAS 2024.

"Jadi ada kepastian mengenai kebijakannya jadi kami lebih tenang dalam meluncurkan produk baru hybrid,” ujarnya.

Frans enggan mengungkap lebih lanjut mengenai mobil hybrid Hyundai yang bakal meluncur, baik itu model dan waktu peluncurannya.

Namun dia menggarisbawahi bahwa pihaknya terus berusaha membawa produk sesuai kebutuhan konsumen. Baik itu mobil dengan bahan bakar konvensional, mobil listrik dan mobil hybrid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau