Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blue Bird Siapkan Hyundai Kona EV untuk IKN

Kompas.com - 31/07/2024, 09:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Blue Bird ikut mendukung dibangunnya Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan menyiapkan kendaraan khusus. Kendaraan yang akan diterjunkan adalah mobil listrik Hyundai Kona EV.

Terlihat dari video yang diunggah oleh akun Instagram @andre.djokosoetono, Senin (29/7/2024). Pada video tersebut, terdapat dua unit Kona EV yang sudah dibalut dengan livery Blue Bird. Bahkan, lengkap dengan interiornya sebagai taksi.

Baca juga: BYD Tak Minat Jual Mobil Listrik Blue Bird untuk Umum

"Tampilan kece dari @bluebirdgroup ini adalah unit armada taksi listrik terbaru, Hyundai Kona Electric yang akan dibawa & beroperasi di IKN nantinya, keren kan?" tulis keterangan pada unggahan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Andre Djokosoetono (@andre.djokosoetono)

Direktur Utama PT Blue Bird Tbk Andre Djokosoetono mengatakan, dalam tahap awal, Bluebird akan menjadikan 10 unit Hyundai Kona sebagai bagian E-Bluebird di IKN.

"Kehadiran armada ini sebagai bentuk nyata atas komitmen investasi dan kontribusi Bluebird di IKN yang telah diresmikan akhir tahun lalu," ujar Andre kepada Kompas.com, Selasa (30/7/2024).

Baca juga: Blue Bird Datangkan E6 Gen-2, Ini Posisi BYD Indonesia

Hyundai Kona EV jadi armada Blue Bird untuk IKNDok. @andre.djokosoetono Hyundai Kona EV jadi armada Blue Bird untuk IKN

"Kehadiran Hyundai Kona merupakan penanda kehadiran kami di IKN untuk mendukung mobilitas ramah lingkungan. Saat ini, kami masih terbuka dengan semakin banyaknya pilihan kendaraan listrik yang tersedia di Indonesia," kata Andre.

Untuk diketahui, Presiden mensyaratkan 100 persen penduduk IKN harus menggunakan kendaraan listrik. Sehingga, akan menjadi kota yang benar-benar hijau dan layak huni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau