Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Kebiasaan Buruk Pengemudi Mobil Manual yang Bikin Boros BBM | Video Nissan March Gagal Menanjak di Tanjakan Bawang-Dieng | Video Innova Mengebut di Bahu Jalan Tol hingga Alami Aquap

Kompas.com - 18/06/2024, 06:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak pembaca yang ingin tahu kebiasaan buruk pengemudi mobil manual yang bikin boros BBM. Selain itu, banyak juga yang penasaran dengan video Nissan March gagal menanjak di tanjakan Bawang-Dieng.

Tak ketinggalan, banyak pembaca yang ingin melihat video Innova mengebut di bahu jalan tol hingga alami aquaplaning. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini deretan artikel otomotif terpopuler pada Senin (17/6/2024):

1. Ini Kebiasaan Buruk Pengemudi Mobil Manual yang Bikin Boros BBM

Ilustrasi berkendara di jalan lurusKOMPAS.com/STANLY RAVEL Ilustrasi berkendara di jalan lurus

Mobil tranmsisi manual harus dikemudikan dengan baik dan benar agar dapat mencapai tenaga optimal. Bila tidak, maka performa mesin menjadi loyo dan berujung boros bahan bakar minyak (BBM). Lantas, apa saja yang dapat menyebabkan mobil manual boros BBM?

Muchlis, Pemilik Bengkel Spesialis Toyota Mitsubishi, Garasi Auto Service Sukoharjo mengatakan bila mobil manual dioperasikan tidak memakai gigi percepatan yang tepat dapat menyebabkan boros BBM.

Baca juga: Ini Kebiasaan Buruk Pengemudi Mobil Manual yang Bikin Boros BBM

2. Daftar LSUV Terlaris Indonesia Mei 2024, Rush Peringkat Pertama

Toyota Rush GR Sport faceliftKOMPAS.com/Adityo Wisnu Toyota Rush GR Sport facelift

Segmen kendaraan Low Sport Utility Vehicle (LSUV) alias SUV murah berhasil mengalami peningkatan cukup tajam pada Mei 2024 setelah sempat anjlok ke titik terendah satu bulan sebelumnya.

Diolah dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) torehan tersebut sejalan dengan peningkatan penjualan mobil nasional, yakni 46,5 persen menjadi 71.263 unit.

Baca juga: Daftar LSUV Terlaris Indonesia Mei 2024, Rush Peringkat Pertama

3. Video Nissan March Gagal Menanjak di Tanjakan Bawang-Dieng

Mobil gagal nanjak di Bawang-Dieng.Instagram/@andreli_48 Mobil gagal nanjak di Bawang-Dieng.

Kejadian mobil gagal menanjak di tanjakan masih sering terjadi, apalagi sangat mengkhawatirkan jika sampai kendaraan meluncur ke belakang.

Seperti video unggahan akun Instagram @andreli_48, yang memperlihatkan Nissan March gagal biru gagal menaklukan tanjakan di jalan yang menghubungkan Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang dengan Dieng Banjarnegara, Jawa Tengah.

Baca juga: Video Nissan March Gagal Menanjak di Tanjakan Bawang-Dieng

4. Mitos atau Fakta, Matikan Mesin tapi AC Hidup Bikin Cepat Rusak

Servis AC Mobil di Fortune AC, Cibubur. KOMPAS.com/Gilang Servis AC Mobil di Fortune AC, Cibubur.

Saat mematikan mesin mobil, sebaiknya AC sudah dalam kondisi mati. Namun, ada juga kadang pemilik yang lupa sehingga mematikan mesin mobil dengan kondisi AC masih menyala.

Pertanyaan orang awam, apakah perilaku tersebut dapat merusak sistem AC mobil?

Baca juga: Mitos atau Fakta, Matikan Mesin tapi AC Hidup Bikin Cepat Rusak

5. Video Innova Mengebut di Bahu Jalan Tol hingga Alami Aquaplaning

mobil alami aquaplaning di jalan tolinstagram.com/lowslowmotif mobil alami aquaplaning di jalan tol

Aquaplaning merupakan peristiwa yang membuat kendaraan seperti melayang. Ini terjadi lantaran kendaraan menerjang air di permukaan jalan.

Kecepatan kendaraan yang tinggi, membuat roda tidak napak sempurna dengan aspal ketika melibas genangan air. Alhasil bisa menyebabkan kecelakaan karena mobil menjadi tergelincir akibat kurang traksi.

Baca juga: Video Innova Mengebut di Bahu Jalan Tol hingga Alami Aquaplaning

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com