LE MANS, KOMPAS.com - Pebalap Gresini Racing Marc Marquez jadi bintang di sprint race MotoGP Perancis, Sabtu (11/5/2024). Insting Marquez dalam mengambil risiko saat balapan jadi perhatian penyuka balap.
Marquez start dari posisi ke-13 tapi langsung menyodok ke barisan depan dengan berada di posisi keempat saat tikungan pertama. Di akhir balapan dia akhirnya finis posisi kedua di belakang Jorge Martin.
Baca juga: Kecelakaan Bus di Subang, Bus Tak Punya Izin dan KIR Sudah Kedaluwarsa
Marquez mengatakan, dia bisa merangsek ke depan berkat gabungan dari semuanya, yaitu insting, pengalaman, nyali dan keberuntungan.
View this post on Instagram
“Rencananya adalah permulaan (start) itu, tidak aku bercanda! Hari ini saya melakukan satu langkah pada pagi hari dan saya mulai merasakan motornya,” kata Marquez dilansir dari Crash, Minggu (12/5/2024).
"Saya belajar banyak akhir pekan ini, kami belajar banyak hal dan pada hari Jumat (Q1) saya melakukan beberapa kesalahan dan mengambil arah yang salah," katanya.
Baca juga: Dampak Kekurangan Oli Transmisi pada Mobil Matik
Meski demikian Marquez tahu bahwa dia bisa kencang. Karena itu pada saat di sprint race dia harus mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk cepat berada di barisan depan.
“Saya merasa memiliki kecepatan tetapi saya tidak menunjukkannya. Kemudian pada sprint race anda bisa melihat startnya, lap pertama, tapi yang terpenting adalah lap berikutnya," katanya.
Baca juga: Dampak Kekurangan Oli Transmisi pada Mobil Matik
“Kecepatan terendah 31 detik dan tertinggi 30 detik, mirip dengan Martin dan Bezzecchi yang menjadi yang tercepat di trek balap dan itu yang paling penting dan membuat saya bahagia,” ujar Marquez.
Marquez mengatakan lap pertama adalah kunci balapan. Tapi menyelesaikan balapan tetap butuh konsentrasi yang tinggi.
“Tentu saja kami melakukan awal yang sempurna dan saya berkonsentrasi penuh untuk melakukannya. Terkadang anda bisa melakukannya dan terkadang tidak. Namun kemudian menunjukkan kecepatannya secara konsisten," katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.