Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cetak SDM Siap Kerja, Daihatsu Resmikan Pusat Pelatihan Manufaktur

Kompas.com - 15/03/2024, 12:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Mewujudkan komitmen pilar pendidikan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), khususnya bidang vokasi, Daihatsu Indonesia meresmikan pusat pelatihan manufaktur atau Dojo Center di dua Sekolah Menengah Kejuruaan (SMK) binaannya.

Kedua SMK tersebut adalah Karya Nasional yang berada di Kuningan, Jawa Barat, dan SMK Muhammadiyah 1 Bantul, di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Dojo Center didirikan sebagai sarana berlatih. Tujuannya meningkatkan kemampuan dan keterampilan siswa SMK, dengan cara studi praktik langsung di fasilitas yang didesain terstandarisasi sesuai kebutuhan industri otomotif.

Baca juga: Jangan Salah, Mobil Jarang Digunakan Justru Banyak Penyakitnya

Hal ini memiliki maksud agar siswa-siswi lebih siap menghadapi dunia kerja nyata di sektor industri otomotif.

Daihatsu resmikan 2 Dojo CenterADM Daihatsu resmikan 2 Dojo Center

Ferry Nugroho, General Affairs Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengatakan, program ini merupakan bukti komitmen dan semangat berkelanjutan dalam berkontribusi mendukung pendidikan vokasi di Indonesia.

"Semoga lewat peresmian fasilitas DOJO Center dan dukungan sarana pelatihan lainnya ini dapat semakin menciptakan link and match antara dunia pendidikan dengan dunia industri otomotif selaras dengan program Pintar Bersama Daihatsu," ucap Ferry dalam keterangan resminya, Jumat (15/3/2024).

Fasilitasnya diklaim memiliki berbagai sarana praktik yang mendukung proses perakitan mobil Daihatsu di Indonesia. Dari Dojo Safety, Dojo Behavior, Dojo Assembling, Dojo Welding, Dojo Measurement, Dojo Electrical, Dojo Overhaul, Dojo TPS (Toyota Production System), serta Dojo TPM (Total Productive Maintenance).

Baca juga: Jelang Mudik, Ini Pilihan Mobil Matik Baru di Bawah Rp 250 Juta

Tak hanya melakukan peresmian Dojo Center, Daihatsu juga sekaligus melakukan penandatanganan MoU dengan 23 SMK binaan di Jawa Barat, 28 SMK Binaan di Yogyakarta, dan tujuh SMK Binaan di Jawa Tengah.

Daihatsu resmikan 2 Dojo CenterADM Daihatsu resmikan 2 Dojo Center

Hingga saat ini ADM telah membina 445 SMK yang tersebar di seluruh Indonesia. Melalui program ini, Daihatsu berkomitmen mendukung pembelajaran siswa-siswi SMK, baik dalam hard skill maupun soft skill.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau