Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PO Medali Mas Rilis Bus Baru, Pakai Jetbus 5 Single Glass

Kompas.com - 14/03/2024, 19:11 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran 2024, perusahaan otobus (PO) Medali Mas menambah dua unit baru baru. Hanya saja belum diketahui kedua bus tersebut akan digunakan sebagai layanan bus AKAP atau pariwisata.

Bus tampil lebih modern dan sporty menggunakan bodi Jetbus5 MD. Bodi Jetbus 5 MD punya ukuran menengah yang cocok untuk perjalanan jarak pendek dengan kapasitas bagasi maksimal.

Secara visual, bus masih menggunakan DNA dari PO Medali Mas yakni kelir dasar merah dengan aksen livery  garis gelombang kuning, biru, dan oranye. 

Namun, bila biasanya bus asal Malang, Jawa Timur tersebut kerap menggunakan wajah double glass atau hiasan bando, kini bus tampil lebih minimalis dengan model single glass. 

Baca juga: Motor Baru KTM RC 8C, Makin Mahal dan Terbatas

Sementara itu, dapur pacu bus ditopang oleh sasis premium dari Mercedes Benz. Adapun untuk bagian kabin bus tampil elegan dengan nuansa permainan warna gelap. 

Desain kabin Jetbus 5 indentik dengan  ciri khas futuristik dan fitur modern yang menghutamakan sisi keselamatan

Kabin bus baru PO Medali MasInstagram @adiputro_official Kabin bus baru PO Medali Mas

Baca juga: Dampak Kena Banjir Bisa Bikin Kopling Mobil Jadi Lengket

Kemudian head unit bus sudah terkoneksi dengan sitem android. Kemudian konfigurasi kursi penumpang terdiri dari 2-2. Agar penumpang lebih nyaman, bus juga dilengkapi dengan TV center dan dispenser air minum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau