Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Musim Hujan, Saatnya Maksimalkan Fitur Mode Berkendara pada XForce

Kompas.com - 12/01/2024, 14:31 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Musim hujan membuat pengendara perlu menyesuaikan cara berkendara untuk menekan risiko terjadinya kecelakaan. Permukaan jalan yang basah membuat karakternya lebih licin dari biasanya.

Kemudahan akan didapatkan bila mobil suatu mobil dibekali fitur khusus seperti mode berkendara pada Mitsubishi Xforce.

Fitur canggih ini disematkan pada varian Ultimate atau tipe tertingginya untuk memberikan sensasi mengemudi yang lebih beragam dan sesuai kondisi jalan.

Baca juga: Tombol Rahasia Tingkatkan Performa Mitsubishi XForce

Test drive Mitsubishi XForce di trek basah pada Bridgestone Proving GroundKOMPAS.com/Adityo Wisnu Test drive Mitsubishi XForce di trek basah pada Bridgestone Proving Ground

Arif Dwiyanto, Head of Technical Sales Division PT MMKSI mengatakan mode berkendara yang ada pada Xforce memiliki beberapa tingkatan.

“Wet mode itu tersendiri, karena karakter jalan wet itu berbeda dengan gravel dan mud, kondisi mud dan gravel itu lebih licin lagi dibandingkan wet, jadi pengaturan secara sistem berbeda,” ucap Arif dalam cara Test Drive Mitsubishi Xforce Batch 3 di Solo, (10/12/2023).

Arif mengatakan ada pengoptimalan traction control sehingga repsons pedal gas dibuat lebih lambat setingkat daripada normalnya.

Baca juga: Alasan Mitsubishi XForce Tidak Pakai Panoramic Sunroof

Test drive Mitsubishi XFORCE yang dilakukan pada Bridgestone Paving Ground. Dok. MMKSI Test drive Mitsubishi XFORCE yang dilakukan pada Bridgestone Paving Ground.

Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi Motors di Indonesia mengatakan ada empat drive mode yang ada di Xforce yakni normal, gravel, wet, dan Mud.

“Empat drive mode tidak ada hubungannya dengan transmisi, tapi berhubungan dengan kemudi, kendali pembukaan throttle, active yaw control (AYC), dan rem. Itu semua akan terkalibrasi untuk tindakan preventif yang kita lewati di jalan mana pun,” ucap Rifat dalam acara Test Drive Mitsubishi XForce Batch 1, Yogyakarta (4/12/2023).

Menurut Rifat mode berkendara bermaksud sebagai asisten pengemudi ketika terjadi perbedaan karakter pada permukaan jalan, sehingga penyesuaian bisa terjadi dengan lebih akurat dan aman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau