KLATEN, KOMPAS.com - Bali merupakan tujuan wisata yang menyenangkan bagi banyak orang. Pelancong dari Jakarta bisa menuju Bali dengan naik pesawat, kereta bahkan mobil pribadi.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi pelancong ketika hendak ke Bali menggunakan mobil pribadi yakni terkait biaya pembelian bahan bakar, tarif tol, dan tarif penyebrangan menggunakan feri.
Sebenarnya perjalanan menggunakan mobil pribadi menuju bali tidak terlalu rumit asal sudah ada persiapan sebelumnya. Berikut ini Kompas.com telah merangkum estimasi biaya perjalanan dari Jakarta menuju Bali menggunakan mobil Avanza terbaru.
Baca juga: H-7 Libur Nataru 2023/2024, 156.080 Kendaraan Keluar dari Jabotabek
Menghitung tarif BBM
Redaksi Kompas.com sudah pernah menguji konsumsi BBM All New Avanza dan hasilnya 17,6 kilometer per liter.
Dengan jarak Jakarta-Situbondo (pelabuhan Ketapang) mencapai 1.053 Km, maka akan dibutuhkan BBM sekitar 59,8 liter.
Jika asumsinya menggunakan Pertalite Rp 10.000 per liter, maka pelancong perlu menyiapkan uang bensin Rp 598.000. Sedangkan untuk pemakaian Pertamax dengan harga Rp 13.350 per Desember 2023, maka biaya yang perlu dipersiapkan adalah Rp 798.330.
Baca juga: Ingat, Beli Tiket Feri untuk Nataru Paling Lambat H-1 Keberangkatan
View this post on Instagram
Menghitung tarif tol
Berikut rincian tarif di tiap ruas tol untuk kendaraan Golongan I dari Jakarta menuju Bali, dikutip dari Jasa Marga, Rabu (20/12/2023):
Baca juga: Menhub Imbau Jangan Naik Motor untuk Mudik Nataru 2023/2024
Menghitung tarif feri
Pelancong dari Jakarta yang menggunakan mobil pribadi bisa melakukan pemesanan tiket secara online melalui aplikasi Ferizy agar perjalanan lebih tersusun sesuai rencana.
Tarif penyeberangan menggunakan feri ini melalui pelabuhan Ketapang-Gilimanuk dengan perhitungan per jenis kendaraan. Untuk All New Avanza termasuk golongan IVA dengan tarif penyeberangan Rp 213.400 pada 24 Desember 2023. Tarif tersebut termasuk penumpang dan bagasi.
Jika ditotal semuanya, maka untuk perjalanan liburan dari Jakarta-Bali (Pelabuhan Gilimanuk) dibutuhkan biaya sekitar Rp 1.755.900 hingga Rp 1.956.230.
Baca juga: Mau Road Trip Saat Libur Nataru, Jangan Lupa Cek Kondisi Ban Mobil
Perhitungan ini sifatnya estimasi, belum termasuk biaya tambahan konsumsi, akomodasi, jarak dari rumah ke tol, jarak pelabuhan ke seluruh penjuru Pulau Bali dan pengeluaran penunjang lain untuk liburan.
Sebagai gambaran, setidaknya begitulah perkiraan biaya transportasi bila mau liburan dari Jakarta ke Bali pakai mobil pribadi, dalam hal ini, Avanza terbaru.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.