Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skema Kredit Mobil Listrik Neta V, Cicilan mulai Rp 6 Jutaan

Kompas.com - 20/11/2023, 19:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Neta V merupakan mobil listrik asal China yang dipasarkan di Indonesia dengan cara impor utuh dari Thailand. Namun, ke depannya mobil listrik ini akan dirakit secara lokal.

Mobil listrik bergaya crossover tersebut dibanderol Rp 379 juta dan sudah bisa dipesan. Tampilan Neta V cukup modern dengan lampu depan agresif serta bagian gril polos dan bumper depan tampil minimalis.

Beralih ke samping lekukannya juga tampak minimalis sesuai dengan konsep mobil listrik, futuristik. Kemudian tampilan belakang lebih beraksen dengan bentuk ujung lampu lancip mengarah ke bawah.

Baca juga: Neta V Dirakit Lokal Tahun Depan, Optimis Capai Target 10.000 Unit

Test drive Neta V di GIIAS 2023@raka_permana11 Test drive Neta V di GIIAS 2023

Mobil ini memiliki interior sederhna namun tidak membosankan. Panel instrumen lebar 12 inci memajang serta tidak dijejali tombol-tombol, digantikan layar sentuh 14,6 inci yang terletak di tengah.

Mobil ini sarat fitur modern seperti kursi depan elektrik, rem parkir elektronik, cruise control, dan kamera mundur, namun sistem keselamatan hanya tersedia dua airbag di depan.

Bagasi belakang cukup untuk menaruh berbagai barang. Satu yang diketahui mobil ini tidak punya ban serep tapi diberikan tire repair kit, buat menambal ban saat darurat.

Baca juga: 100 Pemesan Pertama Neta V Dijanjikan Dapat Unit di November 2023

Pengumuman harga resmi mobil listrik Neta VKompas.com/Donny Pengumuman harga resmi mobil listrik Neta V

Neta V memiliki dimensi panjang 4.070 mm, lebar 1.690 mm, dan tinggi 1.555 mm dan jarak sumbu roda 2.420 mm.

Neta V dibekali motor listrik berdaya 50 kW yang mampu menghasilkan 95 tk dan torsi 150 Nm. Catu daya disokong baterai 38,5 kWh lithium-ion, dan mampu menempuh jarak 401 km saat baterai terisi penuh.

Akselerasi 0-50 km per jam diklaim dalam waktu 3,9 detik. Isi daya pakai fast charging dari 0-80 persen cuma butuh 30 menit. Bila memakai charging biasa butuh 6 sampai 12 jam sampai terisi penuh.

Baca juga: Kesimpulan Hasil Tes Mobil Listrik Neta V


Pengunjung yang tertarik juga bisa menjajal Neta V di area test drive.KOMPAS.com/Gilang Pengunjung yang tertarik juga bisa menjajal Neta V di area test drive.

Crossover listrik ini ditawarkan dengan lima pilihan warna, yakni Sakura Pink, Sky Blue, Moonlight Green, White Storm, dan Midnight Gray.

Konsumen bisa membeli mobil ini dengan sistem kredit, lewat berbagai perusahaan pembiayaan pembelian mobil baru.

Sebagai gambaran, Kompas.com telah merangkum skema kredit lewat Maybank dengan uang muka minimal 20 persen serta termasuk asuransi ketika mobil mengalami banjir. Simak estimasinya sebagai berikut!

Baca juga: Sensasi Berkendara Mobil Listrik Neta V [Video]

Usai menjajal singkat Neta V di area test drive Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, pada Agustus lalu, Kompas.com kini bekesempatan kencan lebih intim dengan Neta V.KOMPAS.com/Adityo Wisnu Usai menjajal singkat Neta V di area test drive Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, pada Agustus lalu, Kompas.com kini bekesempatan kencan lebih intim dengan Neta V.

Neta V Rp 379.000.000
Total DP Rp 125,620,000 Tenor 4 Tahun, Cicilan per Bulan : Rp 7,742,000
Total DP Rp 133,247,000 Tenor 5 Tahun, Cicilan per Bulan : Rp 6,681,000
Total DP Rp 141,444,000 Tenor 6 Tahun, Cicilan per Bulan : Rp 6,008,000

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com